Jadi Incaran MU, Atletico Madrid Pagari Marcos Llorente dengan Kontrak Baru
Ari Prayoga | 14 Mei 2021 03:31
Bola.net - Manchester United menemui kendala baru untuk mengamankan jasa Marcos Llorente. Atletico Madrid selaku pemilik sang gelandang dilaporkan akan memagari sang gelandang dengan kontrak baru.
Manchester United diketahui akan belanja beberapa pemain baru di musim panas nanti. Salah satu posisi yang ingin didatangkan MU adalah gelandang baru yang diproyeksikan menjadi pengganti Paul Pogba.
Ada sejumlah gelandang yang dilaporkan masuk dalam daftar transfer Setan Merah. Salah satunya adalah Marcos Llorente.
Menukil dari The Mirror, MU bakal kesulitan untuk mengamankan jasa sang gelandang. Karena Atletico Madrid akan memagarinya dengan kontrak baru.
Simak situasi transfer Llorente di bawah ini.
Sangat Tertarik
Menurut laporan tersebut, Manchester United bakal sangat serius untuk mendatangkan Llorente di musim panas nanti.
Ini dikarenakan sang gelandang tampil dengan luar biasa di lini tengah Los Rojiblancos musim ini. Berkat kecemerlangannya, Atletico Madrid sudah selangkah lagi untuk menjadi juara La Liga musim ini.
Melihat performa ciamiknya itu, MU percaya bahwa Llorente akan jadi pengganti yang apik bagi Paul Pogba.
Tidak Boleh Pergi
Laporan itu mengklaim bahwa Atletico Madrid tidak akan mengijinkan Llorente pindah ke MU.
Bagi Los Rojiblancos, Llorente adalah pilar masa depan lini tengah mereka. Itulah mengapa Atletico ogah melepasksannya ke klub lain.
Demi mencegah Llorente lepas, manajemen Atletico akan memberikan kontrak baru dengan nilai yang besar agar ia tetap bertahan di Estadio Wanda Metropolitano.
Ajukan Tawaran
Menurut gosip yang beredar, Manchester United tengah menyiapkan tawaran untuk Llorente.
Mereka kabarnya siap membayar sekitar 75 juta Euro untuk mengamankan pemain 26 tahun tersebut.
(The Mirror)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sudahlah, Manchester United! Pilih Saja Marquinhos
Liga Inggris 13 Mei 2021, 22:03 -
Terungkap! Upamecano Hampir Gabung dengan Manchester United, Tapi...
Bundesliga 13 Mei 2021, 18:06
LATEST UPDATE
-
Langit Biru yang Mencekam: Laga Berat Argentina di Kandang Uruguay
Amerika Latin 20 Maret 2025, 15:59 -
Nomor 10 Timnas Indonesia: Dari Kurniawan Dwi Yulianto Turun ke Ole Romeny
Tim Nasional 20 Maret 2025, 15:35 -
Nonton Live Streaming Australia vs Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Tim Nasional 20 Maret 2025, 15:30 -
Jadwal Live Streaming Formula 1 Heineken Chinese Grand Prix 2025 di Vidio
Otomotif 20 Maret 2025, 15:29
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40