Inter Beri Deadline MU Terkait Perisic
Serafin Unus Pasi | 30 Juni 2017 10:50
Bola.net - - Klub Serie A, Inter Milan dikabarkan sudah memberikan tenggat waktu bagi Manchester United untuk mendatangkan Ivan Perisic. Kubu Nerrazurri hanya memberikan waktu hingga hari Sabtu (1/7) bagi MU untuk menuntaskan transfer Perisic jika tidak sang pemain akan dipertahankan kubu Inter.
Nama Perisic memang kerap dikabarkan menjadi salah satu target transfer Manchester United pada musim panas ini. Pemain Timnas Kroasia itu disebut merupakan pemain yang diinginkan Jose Mourinho untuk berada di Old Trafford musim depan.
Meski rumor itu sudah beredar cukup lama, namun belum ada langkah konkret dari setan merah untuk mendatangkan pemain 28 tahun tersebut. Hal ini dikarenakan setan merah keberatan dengan banderol transfer sang pemain yang mencapai angka 44 Juta Pounds.
Menurut laporan yang dilansir Gazzetta Dello Sport, kubu Inter Milan disebut tidak akan merubah pikiran mereka mengenai banderol transfer sang pemain. Oleh karenanya mereka meminta MU untuk segera menebus banderol Perisic secepatnya.
Kubu Inter kabarnya hanya memberikan batas waktu bagi MU untuk menyelesaikan transfer Perisic hingga tanggal 1 Juli nanti. Jika mereka tidak melakukan tindakan apa-apa, maka kubu Inter dipastikan akan menutup pintu transfer untuk Perisic.
Pelatih baru Inter Milan, Luciano Spalletti sendiri kabarnya ingin memasukan Perisic dalam rencananya musim depan. Oleh karenanya jika MU tidak jadi membeli Perisic, maka kubu Inter akan memperpanjang kontrak sang pemain.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pogba Atau Dybala? Begini Penilaian Allegri
Liga Italia 29 Juni 2017, 23:42 -
PSG Telikung MU Untuk Fabinho?
Liga Inggris 29 Juni 2017, 16:50 -
Park Ji-Sung: MU Sudah Kembali Ke Jalan Yang Benar
Liga Inggris 29 Juni 2017, 16:30 -
Park Ji-Sung Prediksi Rashford Jadi Bintang Besar
Liga Inggris 29 Juni 2017, 16:10 -
Atletico Akui Ingin Datangkan Zlatan Ibrahimovic
Liga Spanyol 29 Juni 2017, 13:30
LATEST UPDATE
-
Maarten Paes di Timnas Indonesia: 14 Kali Kebobolan dari 7 Laga
Tim Nasional 21 Maret 2025, 13:45 -
Padahal Pegang Rekor, Harry Kane Merasa Gol-Golnya Dianggap Remeh
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:45 -
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:41
-
Ethan Nwaneri: Jenius di Lapangan dan Sekolah
Liga Inggris 21 Maret 2025, 13:31 -
Tantangan Italia di Leg 2 Lawan Jerman: Wajib Menang dan Cedera Pemain
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:30 -
Siaran Langsung MLS: Austin FC vs San Diego FC di Vidio
Bola Dunia Lainnya 21 Maret 2025, 13:16 -
Pau Cubarsi Alami Cedera Saat Bela Timnas Spanyol
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:01
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39