Inilah Waktu Tepat Liverpool untuk Hancurkan Arsenal

Editor Bolanet | 12 Agustus 2016 22:34
Inilah Waktu Tepat Liverpool untuk Hancurkan Arsenal
Jurgen Klopp (c) AFP
- Mantan pemain Liverpool Jan Molby menilai pertandingan pertama Liverpool di Premier League menghadapi Arsenal adalah kesempatan yang bagus. Pasalnya, saat ini The Gunners sedang krisis pemain belakang.


Pertemuan kedua tim ini nanti akan berlangsung di Emirates Stadium pada hari Minggu (14/8). Sebagai tuan rumah, Arsene Wenger dipastikan tak bisa menurunkan Per Mertesacker dan Gabriel Paulista karena cedera. Laurent Koscielny juga masih diragukan.


Hal itu menurut Molby akan menjadi keuntungan bagi The Reds untuk mengalahkan Arsenal di kandang mereka sendiri dan pulang mendulang poin.  


Jika Anda akan menjalani pertandingan lawan klub papan atas dalam laga tandang di pekan pembuka dalam musim baru Premier League jawabannya adalah Arsenal, ujar Molby seperti dilansir Soccerway.  


Pada hari Minggu nanti akan menjadi waktu yang bagus untuk Liverpool bertandang ke Emirates. Arsenal tak bisa main dengan sejumlah pemain kunci, khususnya di lini pertahanan, dari apa yang saya lihat mereka sedang kepanasan, sambung pemain yang pernah tiga kali juara bersama The Reds tersebut. [initial]

 (sw/shd)