Inikah Pengganti Pierre-Emerick Aubameyang di Arsenal?
Serafin Unus Pasi | 3 Maret 2020 18:20
Bola.net - Klub Premier League, Arsenal mulai mengantisipasi kepergian Pierre-Emerick Aubameyang di musim panas nanti. The Gunners berencana merekrut pemain Sassuolo, Domenico Berardi sebagai pengganti sang striker.
Aubameyang tak terbantahkan lagi sudah menjadi sosok yang krusial bagi Arsenal. Ia konsisten mencetak gol bagi The Gunners sejak bergabung pada Januari 2018 kemarin.
Sejak beberapa bulan terakhir, ada banyak rumor terkait masa depan penyerang Gabon tersebut. Ia diberitakan enggan memperpanjang kontraknya di London Utara sehingga ia dirumorkan akan cabut di musim panas nanti.
Calciomercato mengklaim bahwa Arsenal tengah menyiapkan rencana cadangan jika mereka gagal mempertahankan Aubameyang. Mereka diberitakan akan merekrut Domenico Berardi untuk memperkuat lini serang mereka musim depan.
Simak manuver transfer Arsenal selengkapnya di bawah ini.
Penyerang Berbakat
Menurut laporan tersebut, Arsenal sudah mengamati aksi pemain 24 tahun itu dalam beberapa tahun terakhir.
Berardi bisa dikatakan menjadi salah satu pemain terbaik yang dimiliki Sassuolo. Ia konsisten menjadi mesin gol utama I Neroverdi dalam beberapa musim terakhir.
Berardi musim ini berhasil mencetak 10 gol bagi Sasusolo sehingga ia dinilai punya potensi yang besar jika bisa bermain dengan pemain-pemain yang lebih baik.
Mulai Bergerak
Laporan itu mengklaim bahwa Arsenal mulai meningkatkan ketertarikan mereka terhadap Berardi.
Dalam beberapa pekan ke depan, Arsenal akan mengirimkan pemandu bakat mereka ke Italia. Mereka ditugaskan untuk mengamati secara seksama aksi Berardi bersama Sassuolo.
Laporan ini akan disampaikan secara berkala kepada Arteta sebelum mereka mengambil keputusan di akhir musim nanti.
Harga Mahal
Ada satu kendala yang bisa menghalangi Arsenal untuk mendapatkan jasa Berardi.
Sang striker diketahui meneken kontrak baru di Sassuolo pada bulan Oktober lalu, di mana kontrak itu mengikat sang striker hingga tahun 2024 mendatang.
(Calciomercato)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kisah Gabriel Martinelli, Empat Kali Trial di MU Tetapi Tidak Digubris
Liga Inggris 2 Maret 2020, 21:40 -
Prediksi Portsmouth vs Arsenal 3 Maret 2020
Liga Inggris 2 Maret 2020, 13:08 -
Fans Arsenal Ingin Ismaila Sarr Dibikinkan Patung di Emirates Stadium
Liga Inggris 1 Maret 2020, 22:35 -
Keuangan Memburuk, Arsenal Terpaksa Jual Pierre-Emerick Aubameyang?
Liga Inggris 1 Maret 2020, 16:20
LATEST UPDATE
-
Dani Pedrosa Jagokan Marc Marquez Tembus 100 Kemenangan di MotoGP Tahun Ini Juga
Otomotif 21 Maret 2025, 17:32 -
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39