Ini Sepuluh Kemenangan Terbesar Manchester United di Era Premier League

Gia Yuda Pradana | 3 Februari 2021 13:42
Ini Sepuluh Kemenangan Terbesar Manchester United di Era Premier League
Manchester United 9-0 Southampton, Premier League 2020/21 (c) Pool via AP

Bola.net - Manchester United sukses meraih kemenangan besar pada laga kontra Southampton, pada laga pekan ke-22 mereka di Premier League 2020/2021. Dalam laga yang dihelat di Old Trafford, Rabu (03/02) dini hari WIB, Setan Merah menang sembilan gol tanpa balas.

Kemenangan ini sukses membawa United mempertahankan posisi mereka di peringkat kedua klasemen sementara Premier League 2020/2021. Mereka kini mengoleksi 44 poin dari 22 laga.

Advertisement

Bagi United, sembilan gol yang mereka cetak pada laga ini layak tertulis dalam sejarah mereka. Namun, kemenangan ini bukan satu-satunya kemenangan telak yang diraih armada Setan Merah.

Dalam perjalanan mereka di kancah sepak bola, ada sejumlah kemenangan telak yang dicetak United. Berikut Bola.net sajikan sepuluh kemenangan besar United sepanjang era Premier League.

1 dari 10 halaman

10. vs Bradford City 6-0

Peringkat sepuluh dari daftar sepuluh kemenangan terbesar Manchester United pada era Premier League ditempati hasil yang diraih tim tersebut kala menghadapi Bradford City. Dalam laga pekan keempat Premier League 2000/2001 ini, United menang setengah lusin gol tanpa balas.

Enam gol United dalam laga yang dihelat di Old Trafford, 5 September 2000 ini dicetak Andy Cole, Quinton Fortune (dua gol), Teddy Sheringham (dua gol), dan David Beckham.

2 dari 10 halaman

9. vs Bolton Wanderers 6-0

Bolton Wanderers pernah menjadi korban keganasan para penggawa Manchester United. Pada pertemuan dengan Setan Merah pada laga pekan ke-28 Premier League 1995/1996 ini, Bolton harus menelan kekalahan enam gol tak berbalas.

Enam gol United pada laga yang dihelat di Burnden Park, 25 Februari 1996 tersebut dicetak oleh David Beckham, Steve Bruce, Andy Cole, Paul Scholes (dua gol), dan Nicky Butt.

3 dari 10 halaman

8. vs Blackburn Rovers 7-1

Posisi delapan dari daftar sepuluh kemenangan terbesar Manchester United pada era Premier League ditempati hasil yang diraih tim tersebut kala menghadapi Blackburn Rovers. Dalam pertandingan pekan ke-15 Premier League 2010/2011 ini, Setan Merah menang dengan skor 7-1.

Pada laga yang dihelat di Old Trafford, 27 November 2010 ini, United membobol gawang Blackburn melalui Dimitar Berbatov (lima gol), Park Ji Sung, dan Nani. Sementara, satu gol balasan Blackburn Rovers dicetak Christopher Samba.

4 dari 10 halaman

7. vs AS Roma 7-1

Tak hanya di ajang domestik, United pun pernah meraih kemenangan besar di level Eropa. Mereka sukses mengalahkan AS Roma dengan skor 7-1 pada laga Perempat Final Liga Champions 2006/2007. Hasil ini berada di peringkat tujuh dalam daftar sepuluh kemenangan terbesar Manchester United pada era Premier League.

Gol-gol kemenangan United pada laga yang dihelat di Old Trafford, 10 April 2007 tersebut dicetak Michael Carrick (dua gol), Cristiano Ronaldo (dua gol), Alan Smith, Wayne Rooney, dan Patrick Evra. Sementara, gol semata wayang Roma dicetak Daniele De Rossi.

5 dari 10 halaman

6. vs West Ham United 7-1

Posisi enam dalam daftar sepuluh kemenangan terbesar Manchester United pada era Premier League ditempati hasil yang diraih tim tersebut kala menghadapi West Ham United. Pada laga pekan ke-31 Premier league musim 1999/2000 tersebut, United menang dengan skor 7-1.

Gol-gol United pada laga yang dihelat di Old Trafford, 1 April 2000 ini dicetak oleh Paul Scholes (tiga gol), Denis Irwin, Andy Cole, David Beckham, dan Ole Gunnar Solskjaer. Sementara, gol West Ham dicetak Paulo Wanchope.

6 dari 10 halaman

5. vs Barnsley 7-0

Barnsley pernah menjadi korban keganasan para penggawa Manchester United. Pada pertemuan dengan Setan Merah pada laga pekan ke-12 Premier League 1997/1998 ini, mereka harus menelan kekalahan tujuh gol tak berbalas.

Gol-gol United pada laga yang digelar di Old Trafford, 25 Oktober 1997 tersebut dicetak Andy Cole (trigol), Ryan Giggs (dua gol), Paul Scholes, dan Karel Poborsky.

7 dari 10 halaman

4. vs Arsenal 8-2

Bukan hanya tim-tim kecil, Arsenal - salah satu tim papan atas Premier League- pernah merasakan dahsyatnya serbuan para penggawa Manchester United. Pada laga pekan ketiga Premier League 2011/2012, The Gunners harus menelan kekalahan 2-8 dari Setan Merah. Hasil ini menempati posisi empat dalam daftar sepuluh kemenangan terbesar United pada era Premier League.

Gol-gol United pada laga yang dihelat di Old Trafford, 28 Agustus 2011, dicetak Danny Welbeck, Ashley Young ((dua gol), Wayne Rooney (hat-trick), Nani, dan Park Ji Sung. Sementara, dua gol balasan The Gunners dicetak Theo Walcott dan Robin van Persie.

8 dari 10 halaman

3. vs Nottingham Forest 8-1

Posisi tiga dalam daftar sepuluh kemenangan terbesar Manchester United pada era Premier League ditempati hasil yang diraih tim tersebut kala menghadapi Nottingham Forest. Pada laga pekan ke-24 Premier league musim 1998/1999 tersebut, United menang dengan skor 8-1.

Dalam laga yang dihelat di City Ground, 6 Februari 1999 tersebut, United menang melalui dua gol Dwight Yorke, dua gol Andy Cole, dan quart-trick Ole Gunnar Solskjaer. Sementara, satu-satunya gol balasan Forest dicetak Alan Rogers.

9 dari 10 halaman

2. vs Southampton 9-0

Posisi dua dalam daftar sepuluh kemenangan terbesar Manchester United pada era Premier League ditempati hasil yang diraih tim tersebut kala menghadapi Southampton. Dalam laga pekan ke-22 Premier League 2020/2021, Setan Merah meremukkan The Saints sembilan gol tanpa balas.

Dalam laga yang dihelat di Old Trafford, 2 Februari 2021 ini, United menang melalui gol-gol Aaron Wan-Bissaka, Marcus rashford, Jan Bednarek (bunuh diri), Edinson Cavani, Anthony Martial (dua gol), Scott McTominay, Bruno Fernandes, dan Daniel James.

10 dari 10 halaman

1. vs Ipswich Town 9-0

Peringkat pertama dalam daftar sepuluh kemenangan terbesar Manchester United pada era Premier League ditempati hasil yang diraih tim tersebut kala menghadapi Ipswich Town. Dalam laga pekan ke-32 Premier League 1994/1995, Setan Merah meremukkan The Tractor Boys sembilan gol tanpa balas.

Andy Cole mencetak lima gol pada laga yang dihelat di Old Trafford, 4 Maret 1995. Sementara, empat gol sisanya dicetak Roy Keane, Mark Hughes (dua gol), dan Paul Ince.

(Bola.net/Dendy Gandakusumah)