Ini Resep Mourinho Agar MU Tak Terpeleset di Piala FA
Rero Rivaldi | 30 Januari 2017 11:00
Bola.net - - Manajer Manchester United, Jose Mourinho, memiliki resep sederhana untuk memastikan timnya tidak meraih hasil negatif dari tim-tim yang relatif lebih kecil di Piala FA.
Babak IV diwarnai dengan beberapa kejutan, usai tim non-liga seperti Lincoln dan Sutton memastikan diri untuk maju ke babak berikutnya. Selain itu, Liverpool juga membuat banyak orang kaget, usai mereka tumbang di tangan Wolverhampton.
United sendiri memastikan diri melangkah ke fase berikut, berkat kemenangan 4-0 atas Wigan Athletic di Old Trafford semalam.
Dan Mourinho memberikan jawaban yang sederhana ketika ditanya bagaimana timnya bisa menghindar dari nasib tersingkir, dari kompetisi yang mereka menangkan musim lalu.
Kami harus mencoba bermain lebih baik dari lawan kami, tutur Mourinho menurut Express.
Kami harus mencoba untuk memiliki motivasi yang sama seperti yang mereka punya, dan kami harus mencoba untuk mencetak lebih banyak gol dari mereka.
United sendiri akan bermain melawan Hull City di laga lanjutan Premier League tengah pekan ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rooney Terima Trofi sebagai Top Skor Sepanjang Masa MU
Liga Inggris 29 Januari 2017, 23:47 -
Rooney dan Kane Diyakini Tak Bakal Bisa Pecahkan Rekor Shearer
Liga Inggris 29 Januari 2017, 22:25 -
Lingard Ingin Jadi Seperti Rooney
Liga Inggris 29 Januari 2017, 21:41 -
Chelsea, MU, dan Arsenal Gagal Dapatkan Kessie
Liga Inggris 29 Januari 2017, 20:48 -
MU Restui Transfer Rooney ke Tiongkok
Liga Inggris 29 Januari 2017, 17:30
LATEST UPDATE
-
Palu Sudah Diketuk, Juventus Sahkan Pengangkatan Igor Tudor Usai Pecat Motta
Liga Italia 23 Maret 2025, 23:20
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39