Ini Rahasia Solskjaer Jadikan Manchester United Penantang Gelar Musim Ini
Serafin Unus Pasi | 11 Januari 2021 18:00
Bola.net - Bek Manchester United, Alex Telles memberikan kredit besar kepada Ole Gunnar Solskjaer atas performa apik timnya belakangan ini. Ia menilai berkat sang manajer, timnya kini menjadi penantang gelar yang serius.
Manchester United mengawali musim 2020/21 dengan kurang apik. Setan Merah menelan sejumlah hasil buruk sehingga mereka sempat nyaris masuk zona degradasi.
Namun perlahan tapi pasti, Solskjaer berhasil membawa United keluar dari zona merah itu. Bahkan sekarang United sukses bercokol di papan atas EPL.
Telles menyebut MU tidak bisa berada di posisi ini tanpa tuntutan Solskjaer. "Ole adalah seorang penikmat sepakbola yang sangat baik," buka Telles kepada Desimpededos.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Punya Pengalaman
Telles menyebut bahwa salah satu penyebab Solskjaer bisa sukses menyetir kemudi MU saat ini karena pengalamannya sebagai pemain.
Ia menilai Solskjaer memiliki karir yang apik sebagai pemain sehingga ia tahu apa yang dibutuhkan untuk menjadi juara.
"Sebagai pemain ia sudah memenangkan banyak sekali gelar-gelar juara yang luar biasa, sehingga ia tahu apa yang harus dilakukan untuk menjadi juara."
Pahami Pemain
Selain pengalamannya menjadi juara sebagai pemain, Telles menyebut ada satu rahasia Solskjaer bisa membawa MU sejauh ini.
Ia menilai sang manajer sangat memahami para pemainnya sehingga ia bisa menciptakan kondisi yang kondusif di ruang ganti.
"Karena dia dulunya seorang pemain, dia memahami kondisi ruang ganti. Ia memahami perasaan para pemainnya dan itu sangat esensial." ujarnya.
Puncak Klasemen
Manchester United berpotensi naik ke puncak klasemen pada tengah pekan ini.
Setan Merah hanya perlu memetik poin saat berhadapan dengan Burnley untuk menggusur Liverpool dari puncak.
(Desimpededos)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Anthony Martial Disebut Bisa Bikin Solskjaer Dipecat, Mengapa?
Liga Inggris 10 Januari 2021, 19:20 -
Jarang Bermain, Sebenarnya Bagaimana Kesepakatan Kontrak Van de Beek di MU?
Liga Inggris 10 Januari 2021, 19:00 -
Bukan ke Juventus, Paul Pogba Bakal Gabung PSG?
Liga Inggris 10 Januari 2021, 16:30 -
Demi Chelsea, Declan Rice Tolak Tawaran Manchester United
Liga Inggris 10 Januari 2021, 16:00 -
Jadi Pahlawan Kemenangan MU, Scott McTominay Berjanji Bakal Cetak Lebih Banyak Gol
Liga Inggris 10 Januari 2021, 15:30
LATEST UPDATE
-
Mees Hilgers dan SUGBK: Pertemuan yang kembali Tertunda
Tim Nasional 23 Maret 2025, 15:30 -
Alarm di Lini Pertahanan: Mees Hilgers Cedera, Siapa Penggantinya?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 14:59 -
Mimpi Buruk Sydney, Dendam Riffa, Duel Penentu Nasib di SUGBK
Tim Nasional 23 Maret 2025, 13:59 -
Italia di Ujung Tanduk: Gli Azzurri Terancam Tenggelam di Dortmund
Piala Eropa 23 Maret 2025, 13:21 -
Portugal Mencoba Menghidupkan Bara Semangat dari Abu Kekalahan
Piala Eropa 23 Maret 2025, 13:03 -
Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21
-
Jadwal Lengkap Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39