Ini Kelemahan Man City Saat Hadapi Southampton

Editor Bolanet | 23 Oktober 2016 22:43
Ini Kelemahan Man City Saat Hadapi Southampton
Manchester City vs Southampton (c) Twitter
- Manchester City gagal menang atas Southampton dalam pertemuan di Premier League pekan ke-9, Minggu (23/10). Kegagalan ini, menurut pemain Soton Nathan Redmond, karena formasi yang diterapkan Josep Guardiola.


Dalam laga yang dihelat di Etihad Stadium tersebut, Redmond mencetak satu gol pada menit 27 yang membuat timnya unggul 0-1. Gol tersebut terjadi setelah terjadi kesalahan di lini belakang tuan rumah, yang membuat pemain 22 tahun tersebut mampu menaklukkan Claudio Bravo.


Namun di babak kedua, City menyamakan kedudukan di menit 55 lewat kaki Kelichi Iheanacho. Bagaimanapun, Redmond mengaku puas dengan hasil imbang ini.


Kami bisa mengambil sisi positif dari pertandingan ini, dengan satu poin di laga tandang. Dengan mentalitas kami, kami ingin tiga poin meskipun akhirnya hanya dapat hasil imbang, kami frustrasi untuk mendapat poin ini tapi kami terus melaju, ucap Redmond usai pertandingan pada BBC.


Melihat persiapan mereka, kami tahu mereka akan memberikan kesempatan pada kami, mereka hanya menggunakan tiga bek. Saya sudah mengantisipasinya hanya perlu tenang dan memanfaatkan peluang yang ada, sambungnya.


Bagi Manchester City, ini merupakan laga kelima berturut-turut tak pernah menang di semua kompetisi. Sementara untuk Soton, tambahan satu poin membuat mereka naik ke peringkat delapan klasemen Premier League sementara. [initial]

 (bbc/shd)