Ini Kata Lacazette dan Ozil tentang Cara Mikel Arteta Mengubah Arsenal
Richard Andreas | 11 Februari 2020 09:40
Bola.net - Alexandre Lacazette dan Mesut Ozil sama-sama memuji dampak positif Mikel Arteta sejak menangani Arsenal. Perkembangan The Gunners memang berjalan lambat, tapi paling tidak mereka terus bergerak maju.
Arteta ditunjuk untuk menggantikan Unai Emery, setelah Freddie Ljungberg sempat menjadi pelatih interim untuk sementara. Saat itu, Arteta tiba ketika Arsenal sedang benar-benar limbung.
Kendati demikian, tiga kemenangan dan hanya satu kali kalah sejak kedatangan Arteta telah sedikit menyeimbangkan langkah Arsenal. Belum cukup baik, mengingat hanya satu kemenangan itu yang tercipta di Premier League.
Apa kata Lacazette dan Ozil tentang Arteta? Baca halaman berikutnya ya, Bolaneters!
Lebih Bahagia
Salah satu dampak terbesar Arteta adalah perubahan pada mental pemain Arsenal. Sekarang mereka tidak lagi memasuki pertandingan dengan rasa khawatir kalah, justru sebaliknya.
Arsenal bermain lebih agresif, lebih berani. Mereka juga kembali pada akar filosofi permainan tim yang seharusnya.
"Sebagai tim, kami jauh lebih bahagia dan semua pemain ingin memberikan segalanya untuk klub ini," ujar Ozil kepada Goal internasional.
"Khusus bicara taktik, kami sudah berkembang pesat dan saya berharap di masa mendatang kami akan lebih sukses."
Lebih Menyatu
Ucapan Ozil di atas dikonfirmasi oleh Lacazette. Striker Prancis ini berkata bahwa skuad Arsenal yang sekarang lebih menyatu, lebih dekat. Mereka yakin bisa lebih kuat beberapa pekan ke depan.
"Sekarang kami lebih menyatu. Baik dalam pola pikir kami maupun di dalam lapangan dan di luar lapangan," tegas Lacazette.
"Kami pun bermain lebih baik secara taktik dan kami akan melihat perkembangan besar beberapa pekan ke depan," tutupnya.
Sayangnya, Lacazette masih belum mencetak gol sejak kedatangan Arteta.
Sumber: Goal
Baca ini juga ya!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Klasemen Cedera Premier League: MU Peringkat ke-3, Liverpool ke-6
Liga Inggris 10 Februari 2020, 15:30 -
5 Pemain yang Harus Dijual Arsenal Pada Musim Panas
Editorial 10 Februari 2020, 14:28 -
Ada Satu Pemain Arsenal yang Paling Berkembang Sejak Dilatih Mikel Arteta, Siapa Dia?
Liga Inggris 10 Februari 2020, 12:00 -
Obat Mujarab Mikel Arteta untuk Arsenal yang Sedang Sakit Parah
Liga Inggris 9 Februari 2020, 06:20 -
Liverpool Relakan Adam Lallana Gabung Arsenal?
Liga Inggris 8 Februari 2020, 15:21
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39