Ini Dua Lawan Tersulit Paul Pogba, Salah Satunya Pemain Real Madrid
Aga Deta | 1 Mei 2021 20:45
Bola.net - Gelandang Manchester United Paul Pogba mengungkapkan dua nama pemain yang menurutnya paling sulit dihadapi. Kedua pemain itu adalah gelandang Chelsea N'Golo Kante dan Casemiro dari Real Madrid.
Kante merupakan rekan senegara Pogba. Mantan pemain Leicester itu sekarang ini memperkuat Chelsea.
Pogba dan Kante sama-sama meraih kesuksesan saat membela Prancis di Piala Dunia 2018. Mereka berdua megantarkan negaranya menjadi juara.
Sementara itu, Casemiro saat ini bermain untuk Real Madrid. Gelandang asal Brasil itu sudah memenangkan banyak gelar bersama Los Blancos.
Lawan Terberat
Dalam sesi tanya jawab dengan penggemar di United Review, Pogba ditanya soal lawan terberatnya di lapangan. Mantan pemain Juventus itu menjawab Kante dan Casemiro.
“Lawan terberat saya di lapangan? Sejujurnya, sulit melawan N'Golo Kante," kata Pogba.
“Casemiro [dari Real Madrid] juga. Dia juga orang yang sulit. Saya tidak dapat mengingat semuanya. Mereka adalah yang pertama terlintas dalam pikiran saya. Ya, itu yang pertama. Mungkin ada beberapa pemain lagi tapi saya tidak punya nama sekarang."
Laga Terbaik
Pogba juga membeberkan pertandingan terbaiknya selama berseragam Setan Merah. Dia menyebut derby Manchester pada tahun 2018 di Etihad Stadium.
"Saya akan mengatakannya karena ini adalah memori pertandingan, 3-2 melawan Manchester City, karena saya mencetak dua gol," lanjut Pogba.
“Kami akhirnya menang, tapi jika City memenangkan pertandingan mereka akan menjadi juara melawan kami. Kami menghindarinya, jadi saya akan mengatakan yang ini."
Lawan Berikutnya
Manchester United sendiri akan kembali beraksi di Premier League pada akhir pekan ini.
Tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer akan menerima kunjungan Liverpool di Old Trafford, Minggu (2/5/2021) malam WIB.
Sumber: Manchester United
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Siap Tempur! Jota tak Sabar Beraksi di Laga Manchester United vs Liverpool
Liga Inggris 30 April 2021, 22:11 -
Edinson Cavani, Striker Sejati yang Dirindukan Manchester United
Liga Inggris 30 April 2021, 21:40 -
Paul Pogba Buka Peluang Bertahan di Manchester United?
Liga Inggris 30 April 2021, 21:36
LATEST UPDATE
-
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46 -
Krisis Bek Melanda Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:15
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39