Ini Alasan Utama Arsenal Tak Akan Juara Premier League 2022/23
Aga Deta | 21 September 2022 09:31
Bola.net - Arsenal saat ini sedang berada dalam performa bagus di Premier League. Meski begitu, legenda Chelsea Frank Leboeuf menilai The Gunners tidak akan menjadi juara Premier League pada musim ini.
Arsenal berhasil mencuri perhatian pada musim ini. Tim asuhan Mikel Arteta tersebut meraih enam kemenangan dalam tujuh pertandingan di Premier League.
Alhasil, Arsenal saat ini memimpin klasemen sementara Premier League. Mereka mengumpulkan 18 poin dan unggul satu angka dari Manchester City dan Tottenham.
Penampilan apik Arsenal di awal musim ini tak lepas dari moncernya pemain-pemain yang baru bergabung. Sebut saja Gabriel Jesus dan William Saliba.
Tak Akan Juara
Performa Arsenal saat ini sedang bagus. Namun, Frank Leboeuf memberikan satu alasan utama mengapa The Gunners tidak akan memenangkan gelar Premier League 2022/23.
“Arsenal hebat dan saya ingin memberi mereka semua pujian yang pantas mereka dapatkan,” kata Leboeuf kepada ESPN FC.
“Mereka dapat mencoba mengikuti Manchester City, tetapi saya tidak berpikir mereka dapat memenangkan gelar karena City lebih unggul.”
Belum Waktunya
Pendapat yang sama juga disuarakan penyerang legendaris Premier League Alan Shearer. Dia menilai masih terlalu cepat untuk menyebut Arsenal sebagai kandidat kuat juara.
"Ini bukan waktunya membicarakan mereka sebagai penantang juara, tapi orang-orang sekarang tahu bahwa ini adalah Arsenal yang berbeda dibandingkan tim yang kita lihat 13 bulan lalu," tulisnya dalam kolom di BBC.
Klasemen Premier League
Sumber: Metro, BBC
Baca Juga:
- Bukan Tim Lembek, Arsenal Sekarang Semakin Dewasa!
- Gak Dipanggil Timnas Brasil, Gabriel Jesus Curhat
- Jujur, Aaron Ramsey Masih Gak Paham Kenapa Dilepas Arsenal
- Termasuk Neymar, 4 Bintang Asal Brasil yang Bersinar di Eropa Musim Ini
- Disebut Bakal Pindah ke Manchester United atau Arsenal, Begini Kata Youri Tielemans
- Arsenal dan Chelsea Saling Sikut untuk Pemain Bayer Leverkusen Ini
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Termasuk Neymar, 4 Bintang Asal Brasil yang Bersinar di Eropa Musim Ini
Liga Champions 20 September 2022, 22:09 -
Disebut Bakal Pindah ke Manchester United atau Arsenal, Begini Kata Youri Tielemans
Liga Inggris 20 September 2022, 19:45 -
Arsenal dan Chelsea Saling Sikut untuk Pemain Bayer Leverkusen Ini
Bundesliga 20 September 2022, 19:33 -
Permisi! Liverpool Ikut Gabung Arsenal Dalam Perburuan Mudryk
Liga Inggris 20 September 2022, 17:45 -
Arsenal Sudah Berbeda, Tapi Masih Belum Jadi Kandidat Juara
Liga Inggris 20 September 2022, 15:18
LATEST UPDATE
-
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10 -
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 15:05 -
Timnas Argentina Mulai Terbiasa Bermain Tanpa Lionel Messi
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:48 -
Puja dan Puji untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:14 -
Kesan Pertama Laga Timnas Inggris Bersama Thomas Tuchel, Apa yang Baru?
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39