Ingin Ikuti Jejak 2 Legenda Ini, Jurrien Timber Mantapkan Hati Pilih Arsenal Ketimbang MU
Editor Bolanet | 17 Juli 2023 05:43
Bola.net - Jurrien Timber membeberkan alasannya mengapa memilih bergabung ke Arsenal. Ia mewujudkan mimpi masa kecilnya dengan memastikan kepindahannya ke London, mengikuti jejak dua legenda, Robin van Persie dan Thierry Henry yang menjadi sumber inspirasinya.
Pemain asal Belanda ini resmi bergabung dari raksasa Eredivisie, Ajax, dengan Arsenal membayar lebih dari 34 juta poundsterling plus tambahan 4 juta pounds yang akan dibayarkan sebagai tambahan.
Timber sempat dikaitkan dengan Manchester United pada musim panas lalu, dengan Erik ten Hag sangat ingin menjadikannya sebagai salah satu rekrutan pertamanya setelah kedatangannya dari Ajax.
"Saya memiliki hal ini [impian gabung ke Arsenal] sejak usia muda, tetapi saudara-saudara saya seperti menanamkan hal itu dalam diri saya. Saya suka menonton Robin van Persie tentu saja, dan Thierry Henry. Mereka adalah pemain favorit saya," ucap Timber.
Simak komentar sang pemain lebih lanjut di bawah ini.
Cinta Arsenal
Timber menjelaskan baik Van Persie maupun Henry merupakan pahlawan masa kecilnya dan menjadi salah satu faktor ia ingin bermain sepak bola.
Ia bersama saudara-saudaranya bahkan langsung kepincut dengan The Gunners akibat aksi kedua legenda tersebut.
"Itu karena saudara-saudara saya. Mereka selalu menjadi penggemar Arsenal, dan saya suka melihat Arsenal bermain. Mereka memiliki pemain-pemain besar, cara mereka bermain, gaya mereka. Saya hanya mencintai klub ini," terangnya.
Bakal Tak Kesulitan Adaptasi
Sementara itu, pemain berusia 22 tahun yakin ia tidak akan kesulitan beradaptasi dengan cepat di Arsenal karena adanya kesamaan gaya bermain di Ajax.
"Saya bisa melihat banyak kemiripan, terutama dalam cara bermain Arsenal dan Ajax," ujarnya.
"Tentu saja, ini adalah liga yang lebih besar dan semuanya lebih besar di sini, saya bisa langsung melihatnya. Ini adalah cara mereka mengajari Anda sejak usia muda, dan saya senang bisa mempelajarinya di Ajax.
"Saya pikir itu juga alasan mereka membeli saya dan mereka menginginkan saya, karena mereka tahu saya bisa bermain dengan gaya ini. Dan sekarang adalah tugas saya untuk menunjukkan kepada semua orang dan juga di Premier League bahwa saya bisa melakukan hal yang sama," tegasnya.
Kapan Debut?
Rencananya, Timber akan bergabung dengan skuat Arsenal untuk menjalani tur pra-musim di Amerika Serikat yang akan dimulai pada hari Kamis mendatang melawan tim MLS All-Star, diikuti dengan pertandingan persahabatan melawan Manchester United tiga hari kemudian.
Sumber: Evening Standart
Penulis: Yoga Radyan
Baca Juga:
- Manchester City Dirayu Achraf Hakimi
- Dan Terjadi Lagi, Pierre-Emerick Aubameyang Diproyeksikan Jadi Suksesor Alexis Sanchez
- Harry Maguire tak Lagi Jadi Kapten Man United: Ada yang Bersimpati, Ada yang Nyuruh Pindah ke Chelse
- Legenda Arsenal Ini Akui Ikut Bujuk Declan Rice Pindah ke Emirates
- Jadwal Lengkap Pramusim Arsenal 2023/2024
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Saingi Everton, Nottingham Forest Juga Inginkan Jasa Anthony Elanga
Liga Inggris 15 Juli 2023, 23:53 -
West Ham Mulai Kebut Transfer Harry Maguire
Liga Inggris 15 Juli 2023, 23:24
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39