Inggris Disebut Tak Fit, Legenda Chelsea Naik Pitam

Editor Bolanet | 30 Juni 2016 14:53
Inggris Disebut Tak Fit, Legenda Chelsea Naik Pitam
Inggris (c) AFP
- Legenda , Ray Wilkins, belum lama ini mengecam pelatih fisik asal , Raymond Verheijen, yang memberikan komentar mengenai Timnas .


Inggris menelan kekalahan memalukan di Euro 2016, usai mereka tumbang di tangan Islandia dan tersingkir di babak 16 besar. Verheijen lantas mengatakan ia tidak terkejut dengan hal terebut, karena para pemain dianggap sudah kelelahan dengan jadwal pertandingan yang begitu padat di Premier League.


Wilkins lantas marah dengan komentar tersebut dan memberikan balasan yang cukup emosional.


Wilkins mengatakan pada talkSPORT: Saya bertanya-tanya siapa yang akan dihadapi Belanda di babak berikutnya! Raymond, pertama-tama, adalah seorang pelatih fisik. Jangan bicara mengenai taktik sepakbola. Jika itu Rene Meulensteen, Guus Hiddink, atau Johan Cruyff, Semoga Tuhan memberkatinya, saya akan mendengarkannya. Anda seorang pelatih fisik, lakukan apa yang harusnya kamu lakukan!


Ia terus mengatakan kami tidak cukup fit, itu jelas-jelas sebuah kebohongan. Kami memenangkan Piala Dunia 1966 tanpa jeda musim dingin, kami memainkan 42 pertandingan liga.


Saya akan memberi tahu orang Belanda itu, terutama saat ini, diamlah sebentar hingga Piala Dunia berikutnya! [initial]


 (talk/rer)