Ingat, Manchester United! Laga Kontra Burnley Sudah di Depan Mata
Yaumil Azis | 7 Januari 2021 11:31
Bola.net - Manchester United tidak punya waktu untuk meratapi hasil melawan Manchester City di ajang Carabao Cup pada Kamis (7/1/2021) dinihari. Sebab mereka sedang dinantikan oleh Burnley pekan depan.
Seperti yang diketahui, Manchester United lagi-lagi gagal mencapai babak final Liga Champions. Mereka tumbang di tangan Manchester City, yang juga mengalahkan mereka pada babak semifinal musim lalu, dengan skor 0-2.
Selain gagal mencapai final lagi, hasil ini juga mengakhiri raihan apik Manchester United dalam beberapa laga terakhir. Sebelum laga ini digelar, mereka belum pernah merasakan kekalahan pasca ditumbangkan RB Leipzig di Liga Champions.
Jelas, kekalahan atas Manchester City bisa mempengaruhi moral bertanding anak asuh Ole Gunnar Solskjaer tersebut. Situasi ini bisa membahayakan karena the Red Devils akan bertemu Burnley pekan depan di Premier League.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya
Tidak Ada Waktu Buat Meratapi
Dalam situasi normal, laga kontra Burnley mungkin akan terasa sama dengan partai-partai lainnya. Namun untuk kali ini, pertandingan melawan klub asuhan Sean Dyche tersebut akan terasa penting buat Manchester United.
Laga kontra Burnley seharusnya digelar pada awal musim ini. Namun Premier League harus mengatur ulang jadwalnya ke bulan Januari lantaran Manchester United harus menjalani laga Liga Europa hingga pertengahan bulan Agustus.
Pertandingan tersebut penting karena kalau menang, the Red Devils bisa mengambil puncak klasemen Premier League dari tangan Liverpool. Saat ini perolehan kedua tim sama sama 33 poin.
"Hari ini kami kalah, dan tidak ada waktu untuk kecewa selama satu pekan karena kami tahu di mana kami berada. Kami sedang berada dalam posisi yang bagus sekarang," ungkap sang gelandang, Paul Pogba, kepada MUTV.
MU Memetik Pelajaran Berharga
Kekalahan dari rival sekotanya tersebut tidak melulu buruk buat Manchester United. Ada banyak hal yang bisa dipetik agar kesalahan yang sama tidak terjadi pada pertandingan berikutnya, termasuk saat menghadapi Burnley.
"Ini sulit, akan terasa sulit, dan kami belajar dari pertandingan semacam itu. Harapannya ini bisa membantu kami melewati masa-masa sulit, untuk bisa menjadi lebih baik, guna meraih hasil positif di laga berikutnya," pungkas Pogba.
Sebelum menghadapi Burnley, Manchester United harus menjalani laga babak ketiga FA Cup pada Minggu (10/1/2021) mendatang. Mereka akan menjamu Watford di markasnya, Old Trafford.
(Metro)
Baca Juga:
- Final Carabao Cup Bukan Liga Champions, Pep Guardiola: Tetap Luar Biasa Kok!
- Pesan Roy Keane untuk MU: Lihat Ke Depan, Peluang Unggul 6 Poin dari Liverpool
- Mengintip Reaksi Pemain Manchester City di Media Sosial Usai Pecundangi Manchester United
- Roy Keane Sentil Bruno Fernandes: Eric Cantona Meraih Gelar Juara di MU
- Tentang 8 Kegagalan Harry Maguire di Semifinal: Dari Hull City hingga Manchester United
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Semi Final Carabao Cup, Manchester United Diprediksi Melaju ke Final
Liga Inggris 6 Januari 2021, 20:46 -
5 Pemain Manchester United yang Bisa Sakiti Manchester City
Liga Inggris 6 Januari 2021, 17:28 -
5 Pemain Manchester City yang Harus Diwaspadai Manchester United
Liga Inggris 6 Januari 2021, 16:31 -
Lawan Sang Tetangga, Manchester United Bakal Andalkan Serangan Balik
Liga Inggris 6 Januari 2021, 16:20
LATEST UPDATE
-
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:17 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:15 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:13 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:11 -
Timnas Inggris Terlalu Bergantung pada Jude Bellingham?!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 08:00 -
Jordan Henderson dan Perjalanan 700 Kilometer untuk Tonton Final Euro 2024
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:45 -
Cristiano Ronaldo Tanggapi Selebrasi 'Siu' Rasmus Hojlund: Bukan Masalah
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:30 -
Barcelona Fokus Rekrut Striker Baru, Luis Diaz Jadi Target Utama
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:15 -
Chelsea Siapkan Lima Wonderkid untuk Masa Depan Klub
Liga Inggris 23 Maret 2025, 07:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39