Incaran Arsenal dan Liverpool Draxler Mengaku Tengah Jalin Negosiasi
Haris Suhud | 23 Desember 2016 00:36
Bola.net - - Pemain Wolfsburg Julian Draxler mengaku tengah menjalin negosiasi dengan sejumlah klub yang mengincar dirinya.
Pemain 23 tahun tersebut sebenarnya baru bergabung dengan Wolfsburg pada musim panas tahun lalu. Namun kiprahnya di Wolfsburg sudah tuntas karena dibekukan pelatih. Pada bursa transfer bulan Januari mendatang, Draxler berencana akan meninggalkan klub Bundesliga tersebut.
Sudah lama Arsenal dikaitkan dengan pemain internasional Jerman tersebut. Tapi akhir-akhir ini, PSG dikatakan paling favorit mendapatkan tanda tangannya. Selain dua klub di atas, Liverpool juga mulai dikaitkan dengannya.
Dalam waktu dekat, Draxler akan memutuskan klub mana yang akan menjadi destinasinya. Tapi ia tak menyebut klub mana yang sudah menjalin kontak dengannya.
Saya tengah menjalin pembicaraan dengan sejumlah klub, tapi sampai saat ini belum ada keputusan final, ucap Draxler pada Bild.
Kami pasti akan membuat keputusan untuk pihak yang paling tertarik, dan untuk saat ini kami akan menjalaninya bersama-sama, sambungnya.
Dalam 14 penampilan musim ini, Draxler belum satupun mencetak gol.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Firmino Siap Dimainkan di Posisi Manapun Oleh Klopp
Liga Inggris 22 Desember 2016, 19:50 -
Firmino Tetap Enjoy Main di EPL Meski Kompetisinya Sangat Berat
Liga Inggris 22 Desember 2016, 19:24 -
Kerasan di Inggris, Firmino Ingin Bertahan Lama di Liverpool
Liga Inggris 22 Desember 2016, 18:59 -
Liverpool Siap Penuhi Permintaan Gaji Hart
Liga Inggris 22 Desember 2016, 18:14 -
Wilfried Zaha Masuk Daftar Buruan Klopp
Liga Inggris 22 Desember 2016, 17:48
LATEST UPDATE
-
Puja dan Puji untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:14 -
Kesan Pertama Laga Timnas Inggris Bersama Thomas Tuchel, Apa yang Baru?
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:45 -
Timnas Argentina Berjarak Satu Poin dari Piala Dunia 2026
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:32 -
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39