Imbang Lawan Stoke, Henderson Salahkan Wasit
Yaumil Azis | 28 April 2018 22:35
Bola.net - - Klub papan atas Premier League, Liverpool, hanya mampu meraih satu poin kala bertemu dengan Stoke City di laga lanjutan Premier League, Sabtu (28/4). Sang pemain, Jordan Henderson menyalahkan wasit atas hasil itu.
Di menit-menit akhir pertandingan, Liverpool melancarkan serangan melalui sisi kiri pertahanan Stoke City. Georginio Wijnaldum mengirimkan bola ke depan gawang, namun bola sedikit berbelok karena mengenai tangan kiri pemain Stoke City, Erik Pieters.
Para pemain Liverpool langsung melakukan reaksi kepada wasit setelah melihat kejadian tersebut. Namun, sang pemimpin pertandingan itu tidak menganggapnya sebagai pelanggaran dan membiarkan laga berjalan seperti biasanya.
Henderson menganggap keputusan dari wasit tersebut merugikan untuk timnya. Sebab jika bola tak mengenai tangan, Roberto Firmino seharusnya bisa menerima umpan dan punya peluang yang bagus untuk mencetak gol.
Itu terlihat cukup jelas sebagai penalti. Bila dia tidak menyentuh bola dengan tangan, itu akan menjadi sebuah gol, ujar Henderson kepada Sky Sports.
Keputusan yang buruk dari wasit dan hakim garis, karena itu membuat kami kehilangan tiga poin, tandasnya.
Hasil imbang tersebut membuat Liverpool gagal memangkas jarak dengan Manchester United di klasemen Premier League. Saat ini, klub asuhan Jurgen Klopp itu bertengger di posisi tiga dengan koleksi 72 angka.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cederanya Chamberlain Bikin Klopp Kehabisan Kata-kata
Liga Champions 27 April 2018, 21:49 -
Klopp Tak Mau Dukung Gerrard Jadi Manajer di Klub Lain
Liga Inggris 27 April 2018, 21:15 -
Klopp Tak Mau Insiden Serangan Tifosi Roma Terulang Lagi
Liga Champions 27 April 2018, 20:14 -
Klopp: Perlakukan Orang Lain Sebagaimana Anda Ingin Diperlakukan
Liga Champions 27 April 2018, 19:47 -
Mane Cedera, Tapi Tidak Serius
Liga Inggris 27 April 2018, 19:25
LATEST UPDATE
-
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27 -
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39