Ikat Kontrak Baru, Kevin De Bruyne Dapat Gaji Selangit di Manchester City
Serafin Unus Pasi | 9 Oktober 2020 16:40
Bola.net - Sebuah informasi datang dari Manchester City. Playmaker mereka, Kevin De Bruyne diberitakan akan segera mengikat kontrak baru di Etihad Stadium.
Tidak bisa dipungkiri, De Bruyne adalah salah satu pemain kunci Manchester City. Kreativitas dan visi permainannya sangat berdampak besar di lini tengah The Citizens.
Musim lalu, De Bruyne tampil istimewa. Ia membaut 16 gol dan 23 assist bagi The Citizens di semua kompetisi.
The Daily Mail mengklaim bahwa Manajemen Manchester City mengapresiasi performa De Bruyne itu. Itulah mengapa ia akan diberikan kontrak baru dalam waktu dekat ini.
Simak situasi transfer De Bruyne selengkapnya di bawah ini.
Kontrak Baru
Menurut laporan tersebut, Pep Guardiola sangat menyukai sosok De Bruyne.
Ia menilai sang gelandang sudah menjadi roh dari skuat mereka saat ini. Sehingga ia ingin sang gelandang bertahan lebih lama di Etihad Stadium.
Kontrak De Bruyne sebenarnya baru habis di tahun 2023, namun Pep ingin ada kontrak baru agar ia terlindungi dari kejaran klub top Eropa lainnya.
Gaji Selangit
Menurut laporan tersebut, De Bruyne mendapatkan tawaran kontrak fantastis di Manchester City.
Ia kabarnya akan mendapatkan kontrak berdurasi lima tahun sehingga ia akan bertahan di Etihad Stadium hingga tahun 2025.
Nantinya ia juga akan mendapatkan gaji sebesar 300 ribu pounds per pekan dan menjadikannya salah satu pemain dengan gaji termahal di EPL.
Performa Apik
Musim ini De Bruyne juga tampil apik bersama Manchester City.
Ia sudah membuat satu gol dan tiga assist bagi The Citizens.
(The Daily Mail)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Leeds vs Man City Berakhir Seri
Galeri 7 Oktober 2020, 14:12 -
Barcelona dan Eric Garcia Hanya Terpisah 2 Juta Euro Saja
Liga Spanyol 7 Oktober 2020, 11:27 -
Terungkap, Ini Alasan Man City Batal Jual Eric Garcia ke Barcelona
Liga Inggris 6 Oktober 2020, 23:40 -
5 Klub Terboros di Bursa Transfer Musim Panas 2020, Tak Ada Real Madrid
Editorial 6 Oktober 2020, 16:00
LATEST UPDATE
-
Danilo Semprot Agennya Gara-Gara Komentar Negatif soal Pelatih Baru Juventus
Liga Italia 24 Maret 2025, 07:22 -
Hasil Prancis vs Kroasia: Skor 2-0 (agg 2-2, 5-4 pen)
Piala Eropa 24 Maret 2025, 06:26 -
Juventus Menyesal Pilih Thiago Motta Sebagai Pelatih?
Liga Italia 24 Maret 2025, 06:25 -
Istri Thiago Motta Angkat Bicara Usai Pemecatan Suaminya dari Juventus
Liga Italia 24 Maret 2025, 06:17 -
Inter Berharap Sejarah Terulang Setelah Juventus dan Milan Pecat Pelatih
Liga Italia 24 Maret 2025, 06:01 -
Rekor Buruk Thiago Motta Jadi Faktor Utama Pemecatan
Liga Italia 24 Maret 2025, 05:52 -
Hasil Spanyol vs Belanda: Skor 3-3 (Agg 5-5, 5-4 pen)
Piala Eropa 24 Maret 2025, 05:38 -
Hasil Portugal vs Denmark: Skor 5-2 (aet, 5-3 agg)
Piala Eropa 24 Maret 2025, 05:25 -
Kontrak Igor Tudor di Juventus Masih Penuh Misteri
Liga Italia 24 Maret 2025, 05:15
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39