Ibarat 'Barca B', Everton Bidik Pemain ke-4 dari Barca
Asad Arifin | 3 Januari 2019 14:03
Bola.net - - Everton seolah ingin membentuk timnya seperti 'Barcelona B'. Sebab, kendati sudah punya tiga pemain yang dibeli dari Barcelona, The Toffes kini masih mengincar satu tambahan pemain dari klub asal Katalan tersebut.
Everton selama ini memang punya hubungan yang bagus dengan Barcelona. Sebelum akhirnya jadi milik Watford secara permanen, Everton pernah meminjam Gerard Deulofeu dari Barca. Deulofeu adalah salah satu produk La Masia.
Hubungan Everton dengan Barca pun makin 'mesra' dalam beberapa jendela transfer setelah kasus Deulofeu. Dalam skuat Everton pada musim 2018/19 ini, ada tiga pemain yang datang dari Barcelona.
Namun, Everton masih menginginkan satu pemain lagi Barca. Siapa pemain tersebut? Simak selengkapnya di bawah ini.
Bentuk 'Barcelona B'
Pelatih Marco Silva kini sudah punya tiga pemain yang didatangkan dari Barcelona pada awal musim 2018/19. Tiga pemain tersebut yakni Yerri Mina [bek tengah], Lucas Digne [bek sayap] dan Andre Gomes [gelandang].
Ketiga pemain pindah ke Everton karena selama ini hanya menjadi pilihan kedua di Barca. Mina, Digne dan Gomes adalah pemain cadangan di Barca. Namun, kini mereka dapat tempat utama di skuat Everton.
Belum puas dengan tiga pemain dari Barca, dikutip dari Marca, Everton mengincar satu pemain lain dari Barca. Pemain tersebut yakni winger asal Brasil, Malcom.
Sama seperti tiga pemain yang didatangkan oleh Everton, Malcom juga jarang mendapat kesempatan bermain dari Barca. Malcom, yang dibeli pada awal musim 2018/19 ini dari Bordeaux kalah bersaing dengan Ousmane Dembele di posisi winger.
Bersaing dengan Guangzhou Evergrande
Everton diyakini akan mengajukan tawaran peminjaman untuk mendapatkan Malcom. The Toffes bakal meminjam pemain berusia 21 tahun hingga akhir musim, sembari mengincar kesepakatan pembelian permanen pada saat klausul peminjaman habis.
Namun, keinginan Everton akan mendapat kabar buruk. Sebab, klub asal Tiongkok, Guangzhou Evergrande juga tertarik pada jasa winger asal Brasil. Bahkan, klub yang diperkuat oleh Paulinho, eks pemain Barca, itu siap dengan tawaran yang mahal.
Guangzhou Evergrande siap membayar 50 juta euro untuk mendapatkan servis Malcom.
Berita Video
Berita video melihat perbandingan besarnya kuota saat bermain games e-sports dengan menonton YouTube.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Denis Suarez Tunda Tinggalkan Barcelona?
Liga Spanyol 2 Januari 2019, 22:00 -
Diincar Barcelona dan Arsenal, Nicolas Pepe Siap Hengkang dari Lille
Liga Spanyol 2 Januari 2019, 16:40 -
Kalahkan Messi, Ronaldo Jadi Pemain Paling Akurat dalam Urusan Cetak Gol
Bola Dunia Lainnya 2 Januari 2019, 13:30 -
Presiden Genoa Bantah Transfer Piatek ke Barcelona
Liga Italia 2 Januari 2019, 11:06 -
Lionel Messi dan Kekuatan Mentalnya yang Luar Biasa
Liga Spanyol 2 Januari 2019, 11:00
LATEST UPDATE
-
Ambisi Pribadi yang Justru Menelan Patrick Kluivert
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:20 -
Diogo Costa Bocorkan Obrolan dengan Ronaldo Sebelum Hentikan Penalti Eriksen
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:15 -
Tampil Gemilang Musim Ini, Ousmane Dembele Pantas Raih Ballon d'Or?!
Liga Eropa Lain 21 Maret 2025, 14:45 -
Bologna: Bukti Perencanaan Lebih Penting dari Pemain Bintang
Liga Italia 21 Maret 2025, 14:13 -
Maarten Paes di Timnas Indonesia: 14 Kali Kebobolan dari 7 Laga
Tim Nasional 21 Maret 2025, 13:45 -
Padahal Pegang Rekor, Harry Kane Merasa Gol-Golnya Dianggap Remeh
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39