Hughes: Liverpool Adalah Tim Yang Luar Biasa

Editor Bolanet | 29 November 2014 03:04
Hughes: Liverpool Adalah Tim Yang Luar Biasa
Mark Hughes tetap anggap Liverpool sebagai tim hebat (c) AFP
- Kondisi Liverpool musim ini memang sangat jauh dari harapan bila dibandingkan dengan prestasi mereka musim lalu. Setelah gagal menuai tiga poin di Bulgaria tengah pekan lalu, kini The Reds dihadapkan pada lawan yang tak mudah, Stoke CIty.

Meski banyak yang mulai tak memperhitungkan Liverpool, manajer Stoke, Mark Hughes memiliki pendapat yang berbeda.

Beberapa hari yang lalu saya melihat sebuah gambar di koran yang menunjukkan kekuatan dari pemain-pemain cadangan Liverpool, mereka bernilai sekitar 100 juta poundsterling, jadi mereka punya sumber daya yang bisa dimanfaatkan.

Liverpool adalah tim yang luar biasa dengan pemain-pemain hebat dan meskipun melawan mereka adalah tes yang berat bagi kami, tahun ini kami telah membuktikan kami bisa meraih poin di mana saja, jadi keinginan kami tetap sama. terang mantan striker Manchester United itu pada Sky Sports.

Saat ini kedua tim berada di papan tengah di mana The Potters memiliki keunggulan satu poin. [initial]

 (sky/dct)