Howe: Wilshere Akan Berikan Dampak Besar Untuk Bournemouth

Editor Bolanet | 9 September 2016 10:57
Howe: Wilshere Akan Berikan Dampak Besar Untuk Bournemouth
Jack Wilshere dan Howe (c) Twitter
- Pelatih Bournemouth, Eddie Howe mengaku terkesan dengan kemampuan yang dimiliki rekrutan barunya, Jack Wilshere. Howe menyebut kehadiran Wilshere akan memberikan dampak yang besar di lini tengahnya sepanjang musim ini.


Seperti yang sudah diketahui, Wilshere memutuskan untuk pindah ke Bournemouth pada musim panas ini. Ia dipinjamkan Arsenal ke Dean Court agar ia kembali menemukan ritme permainannya usai mengalami cedera panjang.


Howe sendiri mengaku puas dengan kinerja Wilshere semenjak ia datang ke Bournemouth dan percaya bahwa Gelandang 24 tahun itu akan memberikan perbedaan besar bagi timnya. Seperti yang sudah kalian tahu, dia punya kualitas yang luar biasa saat membawa bola dan ia juga punya kemampua teknik yang tinggI buka Howe seperti yang dilansir Sportsmole.


Kami akan menunggu dan melihat apakah ia sudah bisa masuk ke dalam susunan pemain kami, namun saya pikir ia sudah secara natural akan memberikan perbedaan bagi tim kami. Saat ini ia sudah memberikan dampak yang positif di antara tim kami tutup pelatih 38 tahun tersebut.


Wilshere sendiri kemungkinan besar akan menjalani debut kompetitifnya bersama The Cherries pada akhir pekan ini kontra West Bromwich Albion.[initial]



  (sm/dub)