Holding: Hasil Bagus dan Pembuktian Arsenal
Afdholud Dzikry | 11 Januari 2018 10:05
Bola.net - - Pemain belakang Arsenal, Rob Holding mengungkapkan rasa bahagianya usai menahan imbang Chelsea tanpa gol. Bukan itu saja, dia juga menyebut sisi defensif mereka bermain solid dan bersatu.
Sebagaimana diketahui, tampil di Stamford Bridge, Kamis (11/1) dini hari untuk melakoni leg pertama semifinal Carabao Cup, Arsenal sukses menahan imbang tanpa gol tuan rumah. Hasil ini jelas merupakan modal bagus saat giliran menjadi tuan rumah di Emirates pada 25 Januari nanti.
Saya pikir tiga atau empat pertemuan terakhir melawan Chelsea begitu intens dan begitu juga hari ini, ujarnya.
Saya pikir ini hasil yang bagus bagi kami untuk dibawa kembali ke Emirates di leg kedua, di mana kami bisa berharap mencetak gol dan meraih kemenangan dan masuk ke final, sambungnya.
Sebelum hasil imbang tersebut, Arsenal secara mengejutkan disingkirkan Nottingham Forest di babak ketiga Piala FA dengan skor 2-4. Skor tersebut membuat banyak kritikan muncul, terutama pada kinerja pertahanan mereka.
Kami memiliki sebuah titik untuk dibuktikan di sini. Kami mendapat sorotan dengan penampilan defensif kami melawan Forest, jadi ini sangat besar artinya bagi saya untuk clean sheet di sini dan benar-benar memiliki permainan yang solid, lanjutnya.
Kami tahu kami tak bisa kalah pada laga ini, sungguh. Hasil imbang adalah hasil yang bagus di bawa ke leg kedua dan semoga kami bisa menang di Emirates, tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arturo Vidal Tak Minat Gabung Chelsea
Liga Inggris 10 Januari 2018, 23:05 -
Christensen Canangkan Target Raih Trofi di Chelsea
Liga Inggris 10 Januari 2018, 15:30 -
Diterpa Badai Kritik, Fokus Wenger Tak Terganggu
Liga Inggris 10 Januari 2018, 14:45 -
Conte Tak Percaya Wenger Dalam Tekanan
Liga Inggris 10 Januari 2018, 14:26 -
'Trio BBC Mengecewakan, Madrid Inginkan Kane dan Hazard'
Liga Spanyol 10 Januari 2018, 14:10
LATEST UPDATE
-
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50 -
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10 -
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 15:05 -
Timnas Argentina Mulai Terbiasa Bermain Tanpa Lionel Messi
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:48
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39