Hodgson Bantah Inginkan Wilshere
Serafin Unus Pasi | 11 November 2017 11:30
Bola.net - - Pelatih Crystal Palace, Roy Hodgson buka suara mengenai rumor ketertarikan timnya atas Jack Wilshere. Hodgson membantah kabar tersebut karena ia sama sekali belum pernah mempertimbangkan untuk merekrut gelandang Arsenal tersebut.
Nama Wilshere sendiri kabarnya akan meninggalkan Emirates Stadium pada bulan Januari nanti. Sang pemain dikabarkan butuh jam bermain lebih demi berangkat ke Piala Dunia 2018 setelah ia mendapat jam bermain yang minim di Arsenal.
Sejumlah klub Inggris dikabarkan meminati jasa gelandang 25 tahun ini. Salah satu nama yang paling santer dihubungkan dengan Wilshere adalah Crystal Palace yang kabarnya siap memberikan jam bermain lebih untuk sang pemain.
Namun Hodgson sebagai pelatih Palace membantah kabar tersebut. Kami tidak pernah menyebutkan nama pemain manapun yang masuk dalam incaran kami, ujar Hodgson kepada Evening Standard.
Saya bekerja dengan Dougie Freedman [Direktur Olahraga Palace] dan kami sudah berbicara beberapa nama potensial untuk tim kami. Dan saya bisa pastikan kami belum pernah menyebut nama Jack di daftar tersebut.
Saya tidak habis pikir dari mana Wilshere masuk ke dalam daftar kami, jadi dari mana kalian [Media] mendapatkan informasi itu?
Saya pikir Jack memang pemain yang luar biasa dan saya sangat menghormatinya. Saya memang sangat menyukainya, namun mengapa namanya harus dikaitkan dengan Crystal Palace? tutup mantan pelatih Timnas Inggris tersebut.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Salah Dianggap Sebagai Perekrutan Terbaik EPL Musim Ini
Liga Inggris 10 November 2017, 19:52 -
7 Pemain Yang Bisa Didapatkan Arsenal Secara Gratis
Editorial 10 November 2017, 13:54 -
Ingin ke Madrid, Sanchez Diminta Terima Syarat Ini
Liga Inggris 10 November 2017, 13:20 -
Legenda Arsenal Anggap Wilshere Lebih Penting dari Ozil
Liga Inggris 10 November 2017, 13:10 -
Southgate Pertanyakan Cara Wenger Mainkan Wilshere
Liga Inggris 10 November 2017, 12:10
LATEST UPDATE
-
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39