Hiddink Resmi Tangani Chelsea
Editor Bolanet | 19 Desember 2015 20:47
Hiddink sebelumnya memang gencar dikaitkan dengan The Blues. Pihak klub akhirnya mengkonfirmasikan penunjukan Hiddink lewat situs resmi klub.
Hiddink mengatakan bahwa dirinya merasa sangat senang bisa kembali bekerja di Stamford Bridge. Pria asal Belanda itu cukup optimis bisa membalikkan keadaan Chelsea yang kini sedang terpuruk di peringkat 16 klasemen Premier League.
Saya senang kembali ke Stamford Bridge. Chelsea adalah salah satu klub terbesar di dunia tetapi tidak berada di tempat seharusnya pada saat ini. Namun, saya yakin kami semua bisa membalikkan musim ini, kata Hiddink di situs resmi Chelsea.
Saya menantikan bekerja dengan para pemain dan staf di klub besar ini dan terutama memperbarui hubungan saya yang indah dengan fans Chelsea.
Hiddink sendiri bukanlah sosok yang baru bagi Chelsea. Ia pernah menjadi manajer interim di tahun 2009 dan mempersembahkan Piala FA. (cfc/ada)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sutton: Mourinho Kecewakan Dirinya Sendiri
Liga Inggris 18 Desember 2015, 23:14 -
Didier Drogba Dipanggil Kembali ke Chelsea
Liga Inggris 18 Desember 2015, 23:01 -
Eva Carneiro Kalahkan Chelsea dan Mourinho
Liga Inggris 18 Desember 2015, 22:55 -
Liga Inggris 18 Desember 2015, 21:40
-
Guus Hiddink Konfirmasi Soal Chelsea
Liga Inggris 18 Desember 2015, 21:19
LATEST UPDATE
-
Palu Sudah Diketuk, Juventus Sahkan Pengangkatan Igor Tudor Usai Pecat Motta
Liga Italia 23 Maret 2025, 23:20
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39