Herrera: Yang Terbaik Dari MU Akan Segera Muncul
Afdholud Dzikry | 4 Desember 2017 09:25
Bola.net - - Gelandang Manchester United, Ander Herrera merasa yakin bahwa penampilan yang ditunjukkan timnya saat mengalahkan Arsenal adalah performa brilian jelang periode sibuk Premier League.
The Reds sukses mengawali Desember dengan sebuah kemenangan meyakinkan 3-1 atas tuan rumah Arsenal di Emirates Stadium akhir pekan lalu.
Herrera sendiri pada pertandingan itu tampil sebagai pemain pengganti setelah mereka bermain dengan 10 pemain usai kartu merah Paul Pogba. Usai pertandingan, gelandang asal Spanyol tersebut memberikan pujian atas performa timnya.
Kami akan segera menemukan momen terbaik secepatnya. Kami di posisi kedua dan kami mengejar pemuncak klasemen, ujarnya.
Selain itu, Herrera juga memberikan pujian kepada David de Gea yang tampil gemilang sepanjang pertandingan dengan penyelamatan-penyelamatannya, dan kepada Jesse Lingard yang mencetak dua gol.
Ini hasil fantastis melawan Arsenal dengan beberapa performa hebat. De Gea luar biasa, dan kami klinis di babak pertama, dengan dua peluang di 15 menit dan dua gol. Kemudian tentu Arsenal punya banyak kualitas dan mereka menciptakan peluang, tapi untuk dua atau tiga peluang besar yang mereka punya, De Gea menggagalkannya, jadi kami bahagia, tambahnya.
Lingard sekarang juga onfire. Paul Pogba juga, ini disayangkan dia mendapatkan kartu merah. Lukaku tak mencetak gol tapi dia banyak membantu kami. Bek tengah, Lindelof fantastis. Jadi kami tentu saja optimis, tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Smalling Ungkap Kelemahan Pertahanan Arsenal
Liga Inggris 3 Desember 2017, 21:33 -
Kekaguman Smalling Pada Cara Bertahan MU
Liga Inggris 3 Desember 2017, 20:05 -
Ibrahimovic Mengaku Fans Inter, Alasannya Warna
Liga Italia 3 Desember 2017, 19:39 -
Malam yang Sempurna Bagi De Gea
Liga Inggris 3 Desember 2017, 15:18 -
Mourinho: Pemain Arsenal Suka Keindahan Rumput
Liga Inggris 3 Desember 2017, 14:47
LATEST UPDATE
-
Puja dan Puji untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:14 -
Kesan Pertama Laga Timnas Inggris Bersama Thomas Tuchel, Apa yang Baru?
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:45 -
Timnas Argentina Berjarak Satu Poin dari Piala Dunia 2026
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:32 -
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39