Herrera: Fans Harus Tetap Percayai MU

Editor Bolanet | 10 September 2015 11:14
Herrera: Fans Harus Tetap Percayai MU
Ander Herrera (c) AFP
- Ander Herrera meminta fans Manchester United terus percaya pada Louis van Gaal, meski mereka mencatat start kurang bagus di musim ini.

United akan menjamu Liverpool akhir pekan ini, usai sebelumnya tampil buruk dan kalah 1-2 di tangan Swansea City sebelum jeda Internasional.

Saya ingin fans percaya pada kami. Di empat pertandingan perdana, kami hanya tak bisa mencetak gol ke gawang Newcastle, dan kami membuat enam atau tujuh peluang. Jadi saya kira kami ada di jalan yang benar, jelas Herrera pada The Mirror.

Kami mengalahkan Club Brugge 7-1 secara agregat dan mereka bukan tim yang mudah diatasi. Sekarang kami bisa lolos ke babak utama Liga Champions. Kami adalah Manchester United dan kami harus bisa lebih baik dari musim lalu, pungkasnya. [initial]

 (mu/rer)