Here We Go! Chelsea Semakin Jor-Joran, Kali Ini Sukses Amankan Masa Depan Malo Gusto
Ari Prayoga | 28 Januari 2023 03:25
Bola.net - Chelsea semakin agresif di bursa transfer Januari 2023 ini. The Blues dikabarkan berhasil mengamankan tanda tangan bek kanan Malo Gusto dari klub Ligue 1, Lyon.
Sejauh ini Chelsea sudah menggaet enam pemain, yakni David Datro Fofana, Joao Felix, Andrey Santos, Benoit Badiashile, Mykhailo Mudryk, dan Noni Madueke.
Namun, Chelsea tak mau berhenti sampai di situ. Dengan gelontoran uang dari Todd Boehly, klub berbasis di London itu masih mengincar sejumlah nama.
Malo Gusto Gabung Chelsea
Rumor ketertarikan Chelsea terhadap Malo Gusto sudah berhembus kencang sejak beberapa waktu lalu. Kini, rumor tersebut akhirnya mendekati klimaks.
Sabtu (28/1/2023) dini hari WIB, jurnalis Fabrizio Romano mengabarkan bahwa Chelsea sukses menggaet Malo Gusto dengan biaya transfer 30 juta euro plus biaya tambahan.
Malo Gusto dijadwalkan akan menjalani tes medis di London pada Sabtu (28/1/2023) hari ini untuk merampungkan kesepakatan dengan Chelsea.
Baru Bergabung Musim Depan
Meski demikian, Malo Gusto tak akan langsung bergabung dengan Chelsea. Bek 19 tahun itu lebih dahulu akan menjalani masa peminjaman di Lyon hingga akhir musim ini.
Artinya, Malo Gusto baru akan bergabung dengan skuad Graham Potter pada Juni 2023 mendatang, berbarengan dengan Christopher Nkunku.
Seperti diketahui, Chelsea sebelumnya memang sudah lebih dahulu berhasil mengamankan masa depan Nkunku yang diboyong dari RB Leipzig senilai kurang lebih 60 juta euro.
Klasemen Premier League 2022/23
Sumber: Fabrizio Romano
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Loh? Chelsea Batal Rekrut Moises Caicedo?
Liga Inggris 27 Januari 2023, 16:49 -
Cuma Bakar Uang, 5 Striker Terburuk yang Dimiliki Chelsea
Liga Inggris 27 Januari 2023, 11:26
LATEST UPDATE
-
Italia Ukir Rekor Buruk Usai Kalah dari Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:22 -
Italia Kesulitan Hadapi Bola Udara Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:04 -
Man of the Match Italia vs Jerman: Joshua Kimmich
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:01 -
Man of the Match Belanda vs Spanyol: Jeremie Frimpong
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:55 -
Calafiori Cedera, Italia dan Arsenal Dibayangi Kekhawatiran
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:52 -
Man of the Match Denmark vs Portugal: Diogo Costa
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:41 -
Man of the Match Kroasia vs Prancis: Ivan Perisic
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:32 -
Link Live Streaming Peru vs Bolivia - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 05:30
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40