Henry: Arsenal Tak Bermain Seperti Juara

Editor Bolanet | 29 Februari 2016 11:16
Henry: Arsenal Tak Bermain Seperti Juara
Thierry Henry (c) PA
- Thierry Henry mengecam permainan saat mereka kalah dari Manchester United.


The Gunners jauh dari penampilan terbaik mereka ketika menelan hasil buruk di Old Trafford, dengan kemasukan dua gol Marcus Rashford dan tumbang 2-3 di tangan tim asuhan Louis van Gaal.


Hasil ini membuat tim London Utara kini tertinggal lima angka di belakang Leicester City, dengan 11 pertandingan tersisa.


Henry lantas mengatakan pada Sky Sports: Itu bukan penampilan tim yang ingin menjadi juara. Satu-satunya hal positif dari ini adalah mereka masih berpeluang menjadi juara. Arsenal harus bermain lebih dari itu dan mereka tidak melakukannya.


Bagaimana bisa mereka membuat saya yakin, ketika bermain di White Hart Lane atau Goodison Park nanti.


Arsenal akan bermain melawan Swansea City di laga Premier League mereka berikutnya. [initial]


 (sky/rer)