Head to Head dan Statistik: Brighton vs Manchester United
Gia Yuda Pradana | 21 April 2023 20:03
Bola.net - Brighton dan Manchester United akan berhadapan di Wembley Stadium pada babak semifinal Piala FA 2022/2023. Pertandingan FA Cup antara Brighton vs MU ini akan kick-off Minggu, 23 April 2023, jam 22:30 WIB.
Brighton dan MU sudah bertemu sekali musim ini, yakni di kandang MU pada pekan pertama Premier League. Waktu itu, Brighton masih dilatih Graham Potter (sekarang Roberto De Zerbi).
Waktu itu, Brighton menang 2-1. Brighton bahkan unggul 2-0 terlebih dahulu lewat sepasang gol Pascal Gross menit 30 dan 39. MU cuma bisa menipiskan selisih skor melalui bunuh diri Alexis Mac Allister menit 68.
Brighton sebelumnya sudah pernah enam kali menghadapi MU di ajang Piala FA, dan tak pernah menang. Hasilnya adalah dua kali imbang dan empat kali kalah.
Brighton dan MU terakhir kali bertemu di Piala FA adalah pada perempat final musim 2017/18. Main di kandang MU, Brighton kalah 0-2 oleh gol-gol Romelu Lukaku menit 37 dan Nemanja Matic menit 83.
Head to Head
Head to Head di Piala FA
Brighton menang: 0
Seri: 2
Manchester United menang: 4.
5 Pertemuan Terakhir
07-08-2022 MU 1-2 Brighton (EPL)
07-05-2022 Brighton 4-0 MU (EPL)
16-02-2022 MU 2-0 Brighton (EPL)
05-04-2021 MU 2-1 Brighton (EPL)
01-10-2020 Brighton 0-3 MU (EFL Cup).
5 Pertandingan Terakhir Brighton (M-S-M-K-M)
19-03-23 Brighton 5-0 Grimsby (FA Cup)
01-04-23 Brighton 3-3 Brentford (EPL)
05-04-23 Bournemouth 0-2 Brighton (EPL)
08-04-23 Tottenham 2-1 Brighton (EPL)
15-04-23 Chelsea 1-2 Brighton (EPL).
5 Pertandingan Terakhir Manchester United (M-M-S-M-K)
06-04-23 MU 1-0 Brentford (EPL)
08-04-23 MU 2-0 Everton (EPL)
14-04-23 MU 2-2 Sevilla (UEL)
16-04-23 Forest 0-2 MU (EPL)
21-04-23 Sevilla 3-0 MU (UEL).
Statistik Pralaga
- Brighton selalu menang dalam 2 laga terakhirnya melawan MU di semua kompetisi.
- Brighton belum pernah menang melawan MU di Piala FA (M0 S2 K4).
- Brighton cuma kalah 1 kali dalam 9 laga terakhirnya di semua kompetisi (M6 S2 K1).
- Brighton selalu mencetak minimal 2 gol dalam 6 dari 8 laga terakhirnya di semua kompetisi.
- MU kalah 2 kali dalam 10 laga terakhirnya (M6 S2 K2).
- MU selalu mencetak 2 gol dalam 3 laga beruntun sebelum dikalahkan Sevilla 0-3 di Liga Europa pada laga terakhirnya.
- MU cuma mencatatkan 3 clean sheet dalam 7 laga terakhirnya di semua kompetisi.
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Digosipkan Makin Dekat Gabung MU, Begini Kata Bek Timnas Belanda Ini
Liga Inggris 20 April 2023, 21:34 -
Mau Goncalo Inacio, Manchester United Harus Bayar Segini
Liga Inggris 20 April 2023, 21:24
LATEST UPDATE
-
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27 -
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39