Hazard Simpan Hasrat Jadi Bek

Editor Bolanet | 29 November 2013 14:29
Hazard Simpan Hasrat Jadi Bek
Hazard menyimpan hasrat ingin menjadi bek. (c) AFP
- Meski kerap dimainkan sebagai gelandang tengah di , Eden Hazard ternyata menyimpan hasrat untuk bermain sebagai bek. Hal itu ia ungkapkan ketika ditanya posisi mana yang ingin ia coba andai diberi kebebasn untuk menentukan peran di atas lapangan.

Saya akan mencoba menjadi bek kiri atau bek kanan, karena posisi itu menuntut seorang pemain untuk banyak berlari, tutur Hazard menurut laporan yang diturunkan oleh situs resmi klub.

Namun saya sendiri lebih suka melakukannya dengan menguasai bola di kaki saya, pungkasnya.

Hazard kerap jadi pilihan utama Jose Mourinho di musim ini. Namun demikian ia sempat dicoret dari skuat tim beberapa waktu lalu karena terlambat untuk menghadiri sesi latihan. [initial]

 (che/rer)