Hazard: Kami Memang Pantas Kalahkan Arsenal.

Serafin Unus Pasi | 5 Februari 2017 00:10
Hazard: Kami Memang Pantas Kalahkan Arsenal.
Chelsea (c) LES

Bola.net - - Winger Chelsea, Eden Hazard mengaku puas dengan kemenangan timnya atas Arsenal baru-baru ini. Hazard menyebut timnnya bermain dengan sangat baik sehingga mereka pantas menang pada pertandingan pekan ke 23 ini.

Kubu The Blues sukses mengamankan 3 angka saat menjamu Arsenal di Stamford Bridge beberapa saat yang lalu. Gol Marcos Alonso, Eden Hazard dan Cesc Fabregas hanya mampu dibalas oleh gol Olivier Giroud beberapa menit jelang bubaran.

Hazard sendiri percaya bahwa performa timnya benar-benar luar biasa sehingga mereka bisa membekuk tim kuat seperti Arsenal. Saya sangat menikmati pertandingan tadi dan juga gol-golnya, tutur Hazard kepada Sportsmole.

Hari ini kami mencetak tiga gol cantik dan kami memang pantas untuk menang. Kami membuat banyak peluang namun kami bisa lebih baik lagi dalam skema serangan balik.

Saat ini kami masih berada di puncak klasemen. Kami punya kepercayaan diri yang bagus dan kami ingin mengakhiri musim ini dengan tetap berada di puncak. tutup Winger 26 tahun tersebut.