Hasil Pertandingan West Brom vs Chelsea: Skor 2-3
Editor Bolanet | 23 Agustus 2015 21:46
berupaya bangkit dari awal yang buruk di Premier League musim ini. Pada matchday ketiga, Chelsea menghadapi West Brom di The Hawthorns pada Minggu (23/08).
Chelsea akhirnya sukses menang. Pedro Rodriguez yang menjalani debut sukses mencetak satu gol dan satu assist. Diego Costa dan Cesar Azpilicueta menambah gol Chelsea sementara brace James Morrison gagal menyelamatkan West Brom dari kekalahan.
Hujan mengguyur The Hawthorns begitu pertandingan dimulai. Kedua tim sama-sama bermain terbuka dan berusaha melancarkan serangan begitu mendapatkan bola.
Chelsea nampak lebih sabar dalam membangun serangan sementara West Brom berusaha mengalirkan bola ke depan dengan cepat. Laga berjalan dalam tempo tinggi dengan kedua tim saling menyerang.
West Brom mendapatkan hadiah penalti pada menit ke-13 setelah McManaman dijatuhkan oleh Nemanja Matic di kotak terlarang. Sayang bagi West Brom, eksekusi James Morrison bisa ditepis kaki Courtois.
Debutan Chelsea Pedro Rodriguez memulai kariernya di Inggris dengan bagus. Pada menit ke-20, Pedro berhasil menaklukkan Myhill dan mencetak gol pertama dalam laga ini. Setelah melakukan umpan satu-dua dengan Eden Hazard, Pedro melepas tendangan yang berbelok arah dan masuk pelan ke gawang West Brom.
Sepuluh menit berselang, Pedro kembali membuktikan diri sebagai transfer yang bagus. Ia mengirim bola ke depan gawang West Brom yang disambar Diego Costa untuk membawa Chelsea unggul dua gol.
Pertandingan masih berjalan sangat terbuka dan West Brom mampu mengurangi defisit gol pada menit ke-35. James Morrison membayar kesalahannya dalam melakukan penalti dengan mencetak gol dengan tendangan keras memanfaatkan assist dari Salomon Rondon.
Tapi menjelang babak pertama usai, Chelsea kembali menambah keunggulan lewat Cesar Azpilicueta. Diego Costa berhasil memenangkan perebutan bola di depan kotak penalti lawan meski dia kemudian terjatuh. Azpilicueta menyambar bola dan melepas tendangan yang bersarang di pojok bawah gawang Myhill.
Pada awal babak kedua, tepatnya menit ke-54, Chelsea harus kehilangan sang kapten, John Terry, karena mendapatkan kartu merah. Terry dianggap menjatuhkan Rondon yang sudah tinggal menghadapi Courtois.
Unggul jumlah pemain, West Brom semakin giat mencoba membongkar pertahanan The Blues. Morrison sukses mencetak gol keduanya dalam laga ini. McManaman mengirim umpan silang yang bisa diarahkan ke pojok atas gawang Courtois dan kedudukan pun menjadi 2-3.
West Brom semakin beringas mengejar defisit satu gol. Sepanjang sisa pertandingan, mereka terus berusaha menyerang Chelsea dari berbagai sisi. Namun pertahanan Chelsea terlampau kuat dan penyelesaian akhir West Brom juga kurang tajam.
Hingga akhir pertandingan, Chelsea berhasil mempertahankan keunggulan mereka. Ini adalah kemenangan pertama Chelsea di Premier League musim ini dan juga debut yang meyakinkan bagi Pedro Rodriguez.
Statistik West Brom vs Chelsea
Penguasaan bola: 26% - 74%
Shot (on goal): 15 (6) - 15 (5)
Pelanggaran: 9 - 12
Offside: 2 - 1
Kartu kuning: 2 - 1
Kartu merah: 0 - 1
Susunan Pemain West Brom: Myhill; Dawson, McAuley, Olsson, Brunt; Yacob, Fletcher; McManaman (Gnabry, 78'), McClean (Lambert, 60'), Morrison (Gardner, 88'); Rondon.
Susunan Pemain Chelsea: Courtois; Ivanovic, Terry, Zouma, Azpilicueta; Fabregas, Matic; Willian (Cahill, 56'), Hazard, Pedro (Mikel, 84'); Costa (Falcao, 78'). (bola/hsw)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Allegri Ogah Tanggapi Komentar Mourinho
Liga Italia 22 Agustus 2015, 23:01 -
Fletcher: Chelsea Juara Bertahan, Tak Boleh Diremehkan
Liga Inggris 22 Agustus 2015, 18:23 -
Isi Percakapan 1 Menit Mourinho Yakinkan Pedro ke Chelsea
Liga Inggris 22 Agustus 2015, 17:47 -
Hazard Incar Lebih Banyak Gol di Musim Ini
Liga Inggris 22 Agustus 2015, 16:00 -
Hazard Ingin Serap Ilmu Dari Pedro
Liga Inggris 22 Agustus 2015, 15:25
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39