Hasil Pertandingan West Brom vs Chelsea: Skor 0-1
Ari Prayoga | 13 Mei 2017 04:04
Bola.net - - Chelsea The Champion!
resmi meraih gelar juara Premier League musim ini usai sukses mengalahkan West Brom 1-0 dalam laga pekan ke-37 yang digelar di The Hawthorns, Sabtu (13/5) dini hari WIB.
The Blues harus menunggu hingga menit ke -82 untuk memastikan gelar ini, tepatnya ketika Michy Batshuayi sukses memecah kebuntuan.
Bermain di depan publik sendiri, West Brom langsung mencoba menggebrak sejak menit pertama. Sayang peluang sundulan Salomon Rondon masih bisa ditepis Thibaut Courtois.
Chelsea secara perlahan berhasil menguasai keadaan dan mendominasi jalannya laga. Meski demikian, Diego Costa cs masih kesulitan membongkar pertahanan rapat tuan rumah.
Deretan peluang Chelsea masih belum mampu menembus gawang The Baggies yang dijaga Ben Foster. Skor 0-0 pun bertahan hingga waktu turun minum.
Kembali dari kamar ganti, Foster lagi-lagi sukses menggagalkan peluang emas Victor Moses dan Costa di awal babak kedua.
West Brom bukannya tanpa peluang. Rondon memiliki kesempatan untuk membawa timnya unggul di menit 71. Sayang usahanya masih bisa diblok Cesar Azpilicueta.
Tak berselang lama kemudian, giliran Nacer Chadli yang mendapat peluang emas. Sayang tembakan pemain asal Belgia itu masih menyamping tipis dari gawang Courtois.
Di menit 76, Antonio Conte memutuskan untuk memasukkan Batshuayi untuk menggantikan Pedro Rodriguez. Keputusan ini ternyata tepat karena Batshuayi sukses mencetak gol enam menit berselang. Crossing Azpilicueta dari sisi kanan sukses dicocor Batshuayi menjadi gol.
Memasuki masa injury, Rondon memiliki peluang emas untuk menyamakan kedudukan, sayang ia lebih dulu terperangkap offside. Skor 1-0 untuk kemenangan Chelsea pun bertahan hingga laga usai.
Kemenangan ini memastikan Chelsea meraih gelar juara Premier League musim ini setelah perolehan 87 poin mereka tak mungkin dikejar pesaing terdekat, Tottenham Hotspur.
Susunan Pemain
West Brom: Foster; Dawson, McAuley (Wilson 64'), Evans, Nyom; Brunt, Livermore, Fletcher, Field (Yacob 51'), McClean (Chadli 59'); Rondon.
Chelsea: Courtois; Azpilicueta, David Luiz, Cahill; Moses (Zouma 86'), Matic, Fabregas, Alonso; Pedro (Batshuayi 76'), Hazard (Willian 75'); Costa.
Statistik Pertandingan
Total Shots: 7 - 24
Shots On Target: 2 - 5
Possession: 32% - 68%
Corners: 5 - 8
Offsides: 3 - 1
Pelanggaran: 13 - 8
Kartu Kuning: 3 - 0
Kartu Merah: 0 - 0.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Pertandingan Manchester United vs Celta Vigo: Skor 1-1
Liga Eropa UEFA 12 Mei 2017, 04:12 -
Hasil Pertandingan Atletico Madrid vs Real Madrid: Skor 2-1
Liga Champions 11 Mei 2017, 03:56 -
Hasil Pertandingan Chelsea vs Middlesbrough: Skor 3-0
Liga Inggris 9 Mei 2017, 03:55 -
Hasil Pertandingan Liverpool vs Southampton: Skor 0-0
Liga Inggris 7 Mei 2017, 21:38 -
Penalti Essien Bawa Persib Gasak Persipura
Bola Indonesia 7 Mei 2017, 20:41
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39