Harry Maguire Cedera, Manchester United Mendadak Cari Bek Tengah Baru
Asad Arifin | 9 Januari 2020 09:55
Bola.net - Manchester United mendapat kabar buruk menyusul cedera yang dialami bek tengah Harry Maguire. Kabar ini bahkan disebut akan mengubah rencana transfer Setan Merah dan akan mencari bek tengah baru.
Harry Maguire mengalami cedera pasca membela Manchester United di laga Piala FA melawan Wolverhampton, Minggu (5/1/2019) lalu. Pada laga itu, United bermain imbang 0-0 di markas Wolves.
Pemain yang dibeli Manchester United pada awal musim 2019/2020 ini lantas absen di laga kontra Manchester City di Carabao Cup (8/1/2020). Harry Maguire kemudian dikonfirmasi mengalami cedera.
Harry Maguire mengalami cedera otot dan bakal absen untuk waktu cukup lama. Bek andalan timnas Inggris itu disebut baru bisa kembali bermain pada pertengahan Februari 2020 yang akan datang.
Manchester United Cari Pelapis Harry Maguire
Harry Maguire menjadi pemain yang sangat diandalkan di pertahanan Manchester United. Harry Maguire tercatat tidak pernah absen pada laga Premier League yang dimainkan Setan Merah. Harry Maguire bermain pada 21 laga.
Kehilangan Harry Maguire bakal meninggalkan lubang besar di lini pertahanan Manchester United. Bukan hanya perkara teknis, juga dari sisi kepemimpinan. Sebab, Harry Maguire kini sering ditunjuk menjadi kapten tim.
Dikutip dari The Mirror, cedera yang dialami Harry Maguire membuat United kini mengubah rencana transfernya. Semula, United hanya akan membeli pemain baru di posisi gelandang dan penyerang.
Namun, United kini mempertimbangkan untuk mencari bek tengah baru. Setan Merah tidak akan membeli bek tengah baru, tetapi meminjam sampai musim 2019/2020 usai. Hanya saja, sampai saat ini United belum menemukan sosok yang tepat.
Mengapa Harus Pemain Baru?
Manchester United sejatinya punya stok yang melimpah di posisi yang bek tengah. Selain Harry Maguire, masih ada nama Victor Lindelof, Phil Jones, Marcos Rojo, Eric Bailly, Axel Tuanzebe, dan Timothy Fosu-Mensah.
Hanya saja, di antara semua tersebut, tidak ada yang punya kualitas selevel Harry Maguire untuk menjadi duet Victor Lindelof. Eric Bailly baru sembuh dari cedera dan masih belum berada dalam performa terbaik.
Phil Jones? Pada laga melawan Man City, bek berusia 27 tahun tersebut nampak keteteran. Dia tidak mampu meladeni kemampuan Kevin De Bruyne maupun Bernardo Silva. Phil Jones diragukan bisa tampil prima pada laga-laga besar.
Sumber: The Mirror
Baca Ini Juga:
- Target Trent di 2020: Ingin Liverpool Masuk Final Liga Champions Lagi
- 4 Januari 2016: Langkah Awal Zinedine Zidane Bawa Real Madrid Dominasi Eropa
- Tentang Peluang Juara Real Madrid, Zinedine Zidane Berhenti Berharap
- Pilih Liga Champions atau La Liga, Real Madrid?
- 11 Tantangan yang Menunggu Lionel Messi di Tahun 2020
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
MU Hidupkan Minat untuk Donny van de Beek
Liga Inggris 8 Januari 2020, 21:00 -
MU Krisis Gelandang, Pemain Prancis Ini Segera Merapat
Liga Inggris 8 Januari 2020, 20:40 -
Daripada Maddison, MU Disarankan Beli Jack Grealish
Liga Inggris 8 Januari 2020, 20:20 -
MU Terpuruk, Solskjaer Ogah Lakukan Pembelian Panik
Liga Inggris 8 Januari 2020, 20:00 -
Marcus Rashford Pede MU Ulangi Keajaiban Paris di Etihad Stadium
Liga Inggris 8 Januari 2020, 19:40
LATEST UPDATE
-
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:17 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:15 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:13 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:11 -
Timnas Inggris Terlalu Bergantung pada Jude Bellingham?!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 08:00 -
Jordan Henderson dan Perjalanan 700 Kilometer untuk Tonton Final Euro 2024
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:45 -
Cristiano Ronaldo Tanggapi Selebrasi 'Siu' Rasmus Hojlund: Bukan Masalah
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:30 -
Barcelona Fokus Rekrut Striker Baru, Luis Diaz Jadi Target Utama
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:15 -
Chelsea Siapkan Lima Wonderkid untuk Masa Depan Klub
Liga Inggris 23 Maret 2025, 07:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39