Harry Kane, Penyerang Impian Antonio Conte
Afdholud Dzikry | 27 Juli 2017 13:15
Bola.net - - Pelatih Chelsea, Antonio Conte mengatakan bahwa dirinya akan memilih penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane bila dia punya kesempatan untuk membeli penyerang mana pun di dunia ini.
Penyerang 23 tahun milik Tottenham tersebut dalam tiga musim terakhir Premier League memang telah menjadi pembicaraan berkat ketajamannya. Bahkan dalam dua musim terakhir, dia mampu memenangkan sepatu emas tanda sebagai pencetak gol terbanyak.
Conte sendiri mengakui bahwa dirinya sangat terkesan dengan penyerang timnas Inggris itu. Dan andai punya kesempatan untuk membeli penyerang mana pun, Harry Kane akan menjadi pilihan pertamanya.
Tottenham merupakan skuat yang sangat bagus bila mereka bisa menjaga semua pemain mereka. Bagi saya, Harry Kane, saat ini, adalah salah satu penyerang terbaik di dunia, ujarnya.
Bila saya memiliki kesempatan membeli satu penyerang, saya akan pergi pada Kane. Dia penyerang komplit. Dia kuat secara fisik, dengan bola, tanpa bola, dia petarung dan dia kuat di udara dan luar biasa di kanan dan kiri. Dia pemain komplit. Dia salah satu penyerang terbaik di dunia, sambungnya.
Bila saya pergi untuk membeli Kane sekarang, ini akan menjadi setidaknya 100 juta poundsterling. Bagi saya, bila saya melihat harga ini untuk seorang penyerang, saya tahu pasti bahwa dia adalah seorang penyerang besar, tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gundogan: City, MU, Chelsea dan Liverpool Kandidat Juara Musim Depan
Liga Inggris 26 Juli 2017, 23:29 -
Peringatan Klopp Untuk Chelsea Musim Depan
Liga Inggris 26 Juli 2017, 21:56 -
Morata Tolak Milan Karena Cinta Juve
Liga Italia 26 Juli 2017, 21:04 -
Chelsea Belum Ajukan Tawaran untuk Candreva
Liga Italia 26 Juli 2017, 19:47 -
Conte: Inter Milan Punya Pelatih Terbaik
Liga Italia 26 Juli 2017, 19:03
LATEST UPDATE
-
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27 -
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39