Hamann: Wajar Jika Harga Keita Mahal
Serafin Unus Pasi | 15 Juli 2017 20:30
Bola.net - - Mantan pemain Liverpool, Dietmar Hamann buka suara mengenai proses transfer Naby Keita ke Liverpool. Hamann menilai Liverpool memang sudah selayaknya membayar Keita dengan harga mahal mengingat kualitas yang ia tunjukan musim lalu.
Sosok Naby Keita merupakan pemain yang bersinar bersama RB Leipzig musim lalu. Kepiawaiannya dalam mengatur aliran bola membawa Leipzig finish sebagai runner up di musim perdana mereka di Bundesliga.
Apiknya performa gelandang 22 tahun ini membuat Liverpool terpana. Namun tim asal Merseyside itu mengalami kendala dalam mendatangkan sang pemain setelah Leipzig mematok harga sebesar 70 Juta Pounds untuk sang pemain.
Hamann percaya Liverpool harus melakukan segala cara untuk merekrut Keita, karena ia dinilai memiliki kualitas yang spektakuler. Dia [Keita] adalah pemain yang sangat berkelas, buka Hamann kepada Sky Sports.
Dia bisa menghubungkan tim dengan sangat baik. Dia bisa bermain sebagai gelandang bertahan dan ia juga bisa bermain agak ke depan, yang menurut saya itu adalah posisi terbaiknya.
Musim lalu ia mencetak gol dan juga menciptakan peluang, namun saya pikir ia bisa mengeluarkan kemampuan terbaiknya jika ada gelandang bagus yang bermain disandingnya. Dia bisa menyatukan lini tengah dengan lini serang dengan sangat bagus semenjak ia datang dari Salzburg musim lalu.
Dia adalah pemain yang sangat bagus. Apakah 70 Juta Pounds terlalu mahal? Jika ini adalah nilai pasar, maka saya pikir kita harus menjauhi orang-orang yang mengatakan dia tidak pantas dihargai semahal itu. Saya pikir seperti itulah bursa transfer saat ini. tutup mantan gelandang The Reds tersebut.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Klopp Irit Bicara Soal Masa Depan Sakho
Liga Inggris 14 Juli 2017, 22:52 -
Ditolak, Liverpool Siap Lamar Keita Lagi
Liga Inggris 14 Juli 2017, 14:50 -
'Liverpool dan Soton Negosiasi Soal Van Dijk'
Liga Inggris 14 Juli 2017, 13:10 -
Izin Beres, Salah Siap Debut di Liverpool
Liga Inggris 14 Juli 2017, 12:40 -
Liverpool dan Chelsea Berebut Aubameyang
Liga Inggris 14 Juli 2017, 08:50
LATEST UPDATE
-
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56 -
Timnas Indonesia: Luka di Sydney, Misi Bangkit di Jakarta
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:46
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39