Hamann Sarankan Liverpool Cari Kiper Baru
Dimas Ardi Prasetya | 2 Februari 2018 19:57
Bola.net - - Legenda Liverpool Dietmar Hamann menyarankan pada Jurgen Klopp agar membeli kiper baru pada musim panas nanti.
Masalah kiper adalah masalah klasik di tim Liverpool. Sejak hengkangnya Pepe Reina, The Reds gagal memiliki kiper yang bisa tampil bagus secara konsisten.
Klopp saat ini punya dua kiper utama yakni Simon Mignolet dan Loris Karius. Namun Mignolet banyak dikritik karena kadang konsentrasinya buyar dan ia melakukan blunder fatal.
Sementara itu Karius masih terlalu muda dan sepertinya belum benar-benar siap mental untuk menjaga gawang Liverpool di kompetisi yang memiliki tekanan besar. Ia memang sudah menunjukkan peningkatan performa, namun penampilannya dianggap masih belum benar-benar meyakinkan.
Banyak yang menyarankan pada Klopp agar ia membeli kiper baru yang berkualitas. Liverpool dinilai tak akan bisa juara dengan dikawal dua pemain itu. Hamann pun mengamini anggapan itu dan ikut menyarankan hal yang sama.
Posisi besar lainnya untuk diperbaiki adalah kiper. Akan sangat sulit bagi Simon Mignolet untuk menjadi kiper No.1 lagi untuk klub tersebut, ujarnya pada Goal International.
Jika Loris Karius tidak cedera, ia akan tinggal di sana (di posisi kiper utama) dan kemudian Anda harus menilai pilihan terbaik di musim panas nanti, sambung Hamann.
Eks gelandang Newcastle ini menambahkan pembelian itu wajib dilakukan meski Klopp sudah berhasil memperkuat lini pertahanannya dengan membeli Virgil Van Dijk. Sebab lini belakang juga butuh bantuan dari lini lain agar bisa membentuk pertahanan yang benar-benar kokoh.
Di Virgil van Dijk, Liverpool memiliki pemain yang akan membantu dengan soliditas yang lebih besar; ia membawa kehadiran fisik, kecerdasan, kecepatan dan ia merasa nyaman dalam menguasai bola, tapi mereka juga harus memperkuat area di sekitarnya pula, tegas pria asal Jerman ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
5 Pemain Yang Seharusnya Dibeli Liverpool di Januari
Editorial 1 Februari 2018, 12:32 -
Liverpool Pinjamkan Empat Pemain di Deadline Day
Liga Inggris 1 Februari 2018, 06:22 -
Ancelotti Jagokan Liverpool Kalahkan Porto
Liga Inggris 1 Februari 2018, 00:49 -
James Rodriguez Ngebet Ingin Pindah ke Liverpool
Liga Inggris 31 Januari 2018, 17:43 -
Gerrard Bujuk Emre Can Bertahan: Liverpool Klub Sempurna
Liga Inggris 31 Januari 2018, 15:30
LATEST UPDATE
-
Semangat Menggelora! Justin Hubner Tegaskan Tidak Takut Hadapi Bahrain
Tim Nasional 23 Maret 2025, 18:10 -
Badai di Australia, Pelangi di SUGBK?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 17:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39