Hakim Ziyech, Gelandang Bertipe Pemimpin yang Suka Jahil
Dimas Ardi Prasetya | 28 Mei 2020 22:23
Bola.net - Eks winger FC Twente Youness Mokhtar menyebut Hakim Ziyech adalah seorang gelandang bertipe pemimpin yang bisa jadi kapten tim, namun juga menyebut eks rekannya itu sebagai pemain yang jahil.
Ziyech pernah bermain di Twente dari tahun 2014 hingga tahun 2016. Setelah itu ia pindah ke Ajax Amsterdam.
Pemain asal Maroko itu menjadi pilar penting Ajax. Performa pemain berusia 27 tahun itu membuat Chelsea tergiur merekrutnya.
Pada akhirnya Chelsea berhasil meyakinkan Ajax untuk melepasnya pada pertengahan musim 2019-20 kemarin. Namun Ziyech baru akan pindah secara resmi ke Stamford Bridge pada bulan Juli nanti.
Bisa Jadi Kapten
Hakim Ziyech diharapkan bisa mempertajam lini serang Chelsea. Sebab sebagai gelandang serang, ia sangat jago dalam memberikan assist dan juga piawai mencetak gol.
Akan tetapi, menurut Youness Mokhtar Chelsea juga akan mendapat tambahan lain dari Ziyech. Ia mengatakan The Blues mendapatkan sosok pemimpin yang tentu saja membuatnya bisa dijadikan sebagai calon kapten tim di masa depan.
"Ia memiliki karakteristik untuk menjadi kapten," buka Youness pada Football London.
“Ia adalah seorang pemimpin. Jika semuanya tidak berjalan dengan baik, ia mencoba untuk memimpin dan menunjukkan apa yang ia miliki dan membuat tim lebih baik," tuturnya.
Jahil
Youness Mokhtar kemudian mengungkapkan sisi lain seorang Hakim Ziyech. Dikatakannya, Ziyech adalah sosok pria yang suka bercanda dan suka jahil pada teman-temannya.
“Ia suka membuat lelucon. Ia suka melakukan keduanya [lelucon dan mengerjai orang]," ungkap Youness.
"Ia biasa melakukan berbagai hal seperti memasukkan Vaseline ke sepatu Anda, dan kami memiliki loker di ruang ganti, dan ia meletakkan Vaseline di gagang loker atau memasukkan air ke dalam loker sehingga ketika Anda membukanya Anda akan basah. Hal-hal semacam itu. Sesuatu yang lucu gitu," serunya.
(football london)
Baca Juga:
- Louis van Gaal: Chelsea Cerdas Beli Hakim Ziyech
- Tangis Haru Membasahi Pipi Hakim Ziyech Saat Berpisah dengan Ajax Amsterdam
- Hakim Ziyech Diyakini Bakal Langsung Sukses Jadi Pemain Inti di Chelsea
- Hakim Ziyech Ingin Ikuti Jejak Didier Drogba di Chelsea
- Kecewanya Ziyech tak Bisa Persembahkan Gelar Juara untuk Ajax Sebelum Pindah ke Chelsea
- Hakim Ziyech Bicara Alasannya Pilih Chelsea dan Ekspektasinya di Premier League
- Hakim Ziyech dan 5 Penjualan Termahal Ajax Amsterdam
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Philippe Coutinho Dijual Setengah Harga, Ada yang Berminat Beli?
Liga Spanyol 27 Mei 2020, 21:41 -
Arsenal Seriusi Perburuan Willian
Liga Inggris 27 Mei 2020, 17:06 -
Jadon Sancho Susah, Chelsea Beralih ke Winger FC Porto Ini
Liga Inggris 27 Mei 2020, 16:20
LATEST UPDATE
-
Prediksi Formasi Juventus Era Igor Tudor: 3-4-2-1 atau 3-4-1-2?
Liga Italia 24 Maret 2025, 21:58 -
Lepas Christian Eriksen, MU Bakal Kejar Gelandang Newcastle Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 21:06 -
Profil Igor Tudor: Kembalinya Sang Mantan ke Juventus
Liga Italia 24 Maret 2025, 20:51 -
Manchester United Hidupkan Minat Pada Bomber Ajax Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 20:39
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23