Hakim Ziyech Disebut Bakal Jadi Bintang Baru Chelsea, Sepakat?
Serafin Unus Pasi | 16 April 2020 19:00
Bola.net - Sebuah prediksi diberikan Boudewijn Pahlpatz kepada Hakim Ziyech. Ia percaya winger Ajax Amsterdam itu bakal menuai banyak kesuksesan saat bergabung dengan Chelsea nanti.
Winger asal Moroko itu sudah empat tahun membela Ajax Amsterdam. Selama empat tahun tersebut, ia menunjukkan performa yang sangat luar biasa untuk tim berjuluk Il Lancier tersebut.
Musim depan Ziyech akan berpisah dengan Ajax. Ia sudah dikonfirmasi akan bergabung dengan Chelsea dengan mahar transfer mencapai 40 juta Euro.
Sejauh ini ada beberapa pihak yang meragukan Ziyech bisa suskes di Chelsea, namun Boudewijn optimistis mantan anak asuhnya itu bisa meraihnya. "Dia [Ziyech] sudah bermain di Eredivisie selama tujuh atau delapan musim dan ia sudah menguasai sepakbola Belanda," buka Pahlpatz kepada Sky SPorts.
Baca mantan pelatih Ziyech di FC Twente itu di bawah ini.
Naik Level
Pahlpatz mengakui bahwa Ziyech memang sudah tidak bisa berkembang lebih baik lagi jika ia terus berkarir di Belanda.
Untuk itu ia meyakini bahwa pindah ke Premier League akan menjadi batu loncatan agar karir sang pemain berkembang lebih baik lagi.
"Pindah ke Premier League adalah langkah yang bagus untuknya. Ia akan menghadapi pemain-pemain terbaik setiap hari dan itu akan menjadi tantangan baginya"
Butuh Adaptasi
Pahlpatz juga meyakini bahwa Ziyech tidak bisa langsung moncer saat membela Chelsea musim depan.
Ia percaya sang winger butuh waktu untuk beradaptasi, dan ketika tubuhnya sudah beradaptasi maka ia akan menjadi rekrutan yang bagus untuk Chelsea.
"Saya yakin ia bisa bermain dengan baik di Inggris. Dia mungkin harus beradaptasi dengan banyaknya pertandingan yang harus dimainkan dan juga permainan fisik di sana. Namun pada akhirnya saya yakin ia bakalan sukses." ujarnya.
Performa Mentereng
Musim ini Ziyech menunjukkan performa yang fantastis di skuat Ajax Amsterdam.
Ia berhasil membuyat delapan gol dan 21 assist bagi Il Lancier musim ini.
(Sky Sports)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inter Milan Masih Berminat Pada Giroud
Liga Italia 15 April 2020, 19:22 -
Kante Akan Tetap Bertahan di Chelsea
Liga Inggris 15 April 2020, 18:48 -
Jorginho Berikan Sanjungan untuk Maurizio Sarri, Kode Ingin Pindah?
Liga Inggris 15 April 2020, 17:00 -
Dua Opsi Chelsea dan Arsenal untuk Dapatkan Philippe Coutinho
Liga Inggris 15 April 2020, 11:40
LATEST UPDATE
-
Ambisi Pribadi yang Justru Menelan Patrick Kluivert
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:20 -
Diogo Costa Bocorkan Obrolan dengan Ronaldo Sebelum Hentikan Penalti Eriksen
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:15 -
Tampil Gemilang Musim Ini, Ousmane Dembele Pantas Raih Ballon d'Or?!
Liga Eropa Lain 21 Maret 2025, 14:45 -
Bologna: Bukti Perencanaan Lebih Penting dari Pemain Bintang
Liga Italia 21 Maret 2025, 14:13 -
Maarten Paes di Timnas Indonesia: 14 Kali Kebobolan dari 7 Laga
Tim Nasional 21 Maret 2025, 13:45 -
Padahal Pegang Rekor, Harry Kane Merasa Gol-Golnya Dianggap Remeh
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39