Guardiola: Tim Manapun Bisa Kalahkan Manchester City
Rero Rivaldi | 24 Oktober 2017 14:00
Bola.net - - Manajer Manchester City, Josep Guardiola, memperingatkan para pemainnya bahwa tim manapun akan bisa mengalahkan mereka, meski klub tengah mencatat rekor kemenangan beruntun yang impresif.
City memenangkan 11 pertandingan mereka di semua kompetisi dan tengah unggul di klasemen sementara Premier League dan Liga Champions, di mana sukses menundukkan Burnley 3-0 pekan lalu membuat tim memimpin lima angka di Liga Primer.
Citizens akan mencetak sejarah baru di klub dengan meraih 12 kemenangan beruntun jika sanggup menaklukkan Wolverhampton di pertandingan Piala Liga tengah pekan ini di Etihad.
Namun Pep meminta timnya tak berpuas diri menjelang laga tersebut.
Satu-satunya hal sebagai manajer yang selalu saya katakan sejak awal karir adalah 'pikirkan soal laga berikutnya'. Laga berikutnya adalah Wolves. Tidak masalah apakah mereka ada di lima atau enam besar, tim manapun bisa mengalahkan kami, tuturnya di Sportsmole.
Kami hanya bisa melihat pertandingan berikutnya dan laga itu akan terjadi tengah pekan ini, jadi kami akan coba bermain seserius dan sebaik mungkin untuk menghormati lawan kami.
Kami layak mendapat respek juga dari lawan kami, ketika mereka melihat kami di TV, di lapangan, dan mengatakan 'tim mereka menciptakan banyak hal hebat'. Itulah yang saya inginkan dan kita lihat seperti apa hasilnya nanti.
City sudah mencetak 39 gol dalam 11 pertandingan terakhir, termasuk 24 dalam enam kemenangan beruntun di kandang.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Eks City: Semua Ocehan Klopp Cuma Omong Kosong!
Liga Inggris 23 Oktober 2017, 19:25 -
Rapuhnya Pertahanan Liverpool dan Mental Juara MU dalam Pertanyaan
Open Play 23 Oktober 2017, 18:38 -
Insiden Mane Tak Bikin Ederson Trauma di City
Liga Inggris 23 Oktober 2017, 15:50 -
Diving di City, Bernardo Silva Terancam Sanksi
Liga Inggris 23 Oktober 2017, 15:40 -
Cahill Peringatkan City, Bursa Juara Masih Terbuka
Liga Inggris 23 Oktober 2017, 15:25
LATEST UPDATE
-
Celah di Dua Kubu: Indonesia Tanpa Hilgers, Bahrain Kehilangan Bek Kanan
Tim Nasional 23 Maret 2025, 16:29 -
Hasil Lengkap dan Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 15:53 -
Update Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 15:52 -
Klasemen Sementara Formula 1 2025 Usai Seri China di Shanghai Park
Otomotif 23 Maret 2025, 15:51 -
Mees Hilgers dan SUGBK: Pertemuan yang kembali Tertunda
Tim Nasional 23 Maret 2025, 15:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39