Guardiola Sama Sekali Tak Tertekan untuk Menjuarai Premier League Lagi
Richard Andreas | 17 September 2018 10:40
- Manchester City terus dijagokan sebagai kandidat kuat mempertahankan gelar juara Premier League musim ini. Setelah sukses menjadi juara dengan memecahkan banyak rekor musim 2017/18 lalu, skuat Man City dinilai mampu mempertahankan kualitas mereka musim ini.
Saat ini, setelah melewati lima pekan Premier League 2018/19, Man City sukses meraih empat kemenangan dan satu hasil imbang. Permainan menyerang yang diracik Pep Guardiola juga dinilai berperan besar pada kedigdayaan Man City.
Meski demikian, Premier League musim ini diprediksi akan berlangsung lebih ketat. Man City dinilai tak akan bisa melaju semulus musim lalu, kandidat lain seperti Liverpool dan Chelsea juga patut diwaspadai.
Guardiola sendiri tak merasakan tekanan untuk mempertahankan gelar juaranya. Baca penjelasan Guardiola selengkapnya di bawah ini:
Buktikan di Lapangan
Menurut Guardiola, status favorit dan pujian yang terus diterima timnya hanyalah omong kosong. Dia menilai hal-hal seperti itu tidak akan berguna jika timnya tak bisa membuktikan kualitas di lapangan, Man City harus mewujudkan ekspektasi tersebut untuk menyebut diri sendiri sebagai calon juara.
Saya tak merasakan tekanan untuk menjuarai Premier League. Saya tak merasakannya musim lalu atau dua tahun lalu, kata Guardiola dikutip dari fourfourtwo.
Saya ingin melihat kami bermain lebih baik tanpa membuat kesalahan hal-hal kecil. Itulah yang saya inginkan dan setelah kalimat itu (favorit), penilaian sebenarnya ada di lapangan, di rumput itu.
Liga Champions
Lebih lanjut, Guardiola juga bicara soal kemungkinan Man City di Liga Champions musim ini. Setelah melaju sampai perempat final musim lalu, dia berjanji Man City akan mencoba tampil lebih baik lagi musim ini.
Kami mendapatkan pujian karena kami memang layak mendapatkannya atau kami tiba di fase gugur (Liga Champions) dan kami memberikan dampak pada sesuatu yang tak bisa anda kontrol, namun itulah yang terjadi.
Pada akhirnya kami mencapai perempat final dan kami gagal lolos tetapi kami memang layak menerima itu, sambungnya.
Kami akan mencoba melakukannya lebih baik lagi musim ini.
Tonton Vidio Menarik Ini
Berita video Time Out kali ini tentang manajer-manajer di Premier League yang posisinya terancam pada musim 2018-2019.
Baca Juga:
- Guardiola Tegaskan Man City Bukanlah Tim Favorit di Liga Champions
- Bicara Soal Kans Juara, Bernardo Silva Sebut Chelsea dan Liverpool
- Kian Gemilang, Bernardo Silva: Saya Lebih Percaya Diri
- Bukan Liverpool, Fowler Yakin City Yang Bisa Raih Trofi UCL dan EPL
- Catatan Laga Manchester City vs Fulham: Torehan The Citizens Kontra Tim Promosi
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Catatan Laga Manchester City vs Fulham: Torehan The Citizens Kontra Tim Promosi
Liga Inggris 16 September 2018, 09:25 -
Guardiola Berharap Cedera Aguero Tidak Parah
Liga Inggris 16 September 2018, 06:15 -
Pep Guardiola: Beruntungnya Saya Memiliki Bernardo Silva
Liga Inggris 16 September 2018, 04:20 -
Tampil Ciamik, Pep Guardiola Minta Leroy Sane Lebih Konsisten
Liga Inggris 16 September 2018, 04:00 -
Hasil Pertandingan Manchester City vs Fulham: 3-0
Liga Inggris 15 September 2018, 22:48
LATEST UPDATE
-
Ambisi Pribadi yang Justru Menelan Patrick Kluivert
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:20 -
Diogo Costa Bocorkan Obrolan dengan Ronaldo Sebelum Hentikan Penalti Eriksen
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:15 -
Tampil Gemilang Musim Ini, Ousmane Dembele Pantas Raih Ballon d'Or?!
Liga Eropa Lain 21 Maret 2025, 14:45 -
Bologna: Bukti Perencanaan Lebih Penting dari Pemain Bintang
Liga Italia 21 Maret 2025, 14:13 -
Maarten Paes di Timnas Indonesia: 14 Kali Kebobolan dari 7 Laga
Tim Nasional 21 Maret 2025, 13:45 -
Padahal Pegang Rekor, Harry Kane Merasa Gol-Golnya Dianggap Remeh
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39