Guardiola Rencanakan Revolusi Besar-besaran di City
Rero Rivaldi | 29 November 2017 10:40
Bola.net - - Josep Guardiola mengatakan bahwa ia mungkin akan membuat perubahan besar di skuat Manchester City begitu memasuki bursa musim panas 2018 mendatang.
Sebelumnya sang manajer ditanya oleh media soal masa depan Eliaquim Mangala, bek Prancis yang belakangan baru mendapat kesempatan main menyusul cedera yang dialami oleh John Stones.
Guardiola mengatakan ia akan terus mempercayai dan mempertahankan mantan pemain Porto terseut, namun ia tak bisa menjamin apa yang bakal terjadi di akhir musim.
Eks bos Barcelona dan Bayern Munchen mengatakan bahwa ia sudah menyiapkan rencana transfer khusus menjelang musim 18/19.
Di musim panas nanti, kami akan mengubah skala semua hal yang ada di klub, tuturnya di Sportsmole.
Bukan cuma Mangala, tapi semua orang. Klub yang akan memberi tahu para pemain. Bahagia atau tidak, itu tergantung masing-masing orang. Apakah anda nyaman dengan posisi anda sekarang atau tidak. Mereka yang harus memutuskan.
Masa depan klub akan selalu seperti ini. Kami selalu menginginkan pemain yang bersedia bertahan di sini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mane Kemungkinan Jadi Starter Lawan Stoke
Liga Inggris 28 November 2017, 22:32 -
Lewat Komentar Ini, Nemanja Matic Beri Sindiran Chelsea
Liga Inggris 28 November 2017, 15:10 -
Liverpool Tak Bisa Kalahkan Chelsea Karena Kesalahan Klopp
Liga Inggris 28 November 2017, 15:05 -
Hislop: Klopp Juga Layak Dikritik Seperti Publik Mengkritik Wenger
Liga Inggris 28 November 2017, 14:45 -
Drinkwater Dinilai Kalahkan Coutinho di Duel Liverpool vs Chelsea
Liga Inggris 28 November 2017, 14:25
LATEST UPDATE
-
Semangat Menggelora! Justin Hubner Tegaskan Tidak Takut Hadapi Bahrain
Tim Nasional 23 Maret 2025, 18:10
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39