Guardiola Ingin Lihat City Alami Momen Buruk
Rero Rivaldi | 21 Oktober 2017 09:40
Bola.net - - Josep Guardiola mengaku penasaran melihat bagaimana Manchester City akan memberikan respon ketika mereka menghadapi momen sulit di musim kompetisi kali ini.
Musim lalu, City memenangkan 10 pertandingan perdana mereka di semua kompetisi sebelum mengalami masalah di Oktober. Memasuki tahun baru, banyak orang sudah tak memperhitungkan mereka di bursa juara.
Musim ini City juga mencatat start gemilang. Mereka punya rekor 100 persen di tiga laga Liga Champions dan tengah duduk di puncak klasemen Premier League dengan keunggulan dua angka dari delapan pertandingan.
Dan Guardiola mengatakan ia senang dengan respon para pemainnya, ketika mereka susah payah menang 2-1 atas Napoli di Liga Champions pekan ini.
Itu memang akan terjadi, tuturnya di Goal International. Sekarang sudah memasuki Oktober dan kami tak bisa memperkirakan bahwa kami akan mengakhiri musim sama seperti kami mengawalinya dan bulan lalu ketika kami memenangkan semua pertandingan.
Hal tersebut mustahil dalam sepakbola level tinggi. Namun saya ingin melihat itu, saya ingin melihat bagaimana kami akan bereaksi di momen ketika kami kehilangan poin, seberapa kuat kami.
Tim besar selalu menunjukkan karakter mereka di momen sulit. Ketika kami menang dengan selisih tiga atau empat gol itu memang penting, namun tidak terlalu vital. Di momen yang sulit, bagaimana kami bereaksi, itulah yang terpenting.
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Guardiola: Burnley Tim Fantastis!
Liga Inggris 20 Oktober 2017, 23:34 -
Guardiola Yang Tak Pernah Merasa Puas
Liga Inggris 20 Oktober 2017, 22:35 -
Adam Terkesan Dengan Salah dan De Bruyne
Liga Inggris 20 Oktober 2017, 21:28 -
MU Diprediksi Bisa Jadi Tim Yang Tak Terkalahkan Musim Ini
Liga Inggris 20 Oktober 2017, 19:18 -
City Impresif, Keane Sebut Malah Bagus untuk MU
Liga Inggris 20 Oktober 2017, 15:40
LATEST UPDATE
-
Reaksi Bijak Marselino Ferdinan Usai Timnas Indonesia Dipermak Australia 1-5
Tim Nasional 21 Maret 2025, 07:18 -
Vinicius, Raphinha, Rodrygo: Perburuan Bintang Baru Brasil Pasca Neymar
Amerika Latin 21 Maret 2025, 06:34 -
Italia Ukir Rekor Buruk Usai Kalah dari Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:22 -
Italia Kesulitan Hadapi Bola Udara Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:04 -
Man of the Match Italia vs Jerman: Joshua Kimmich
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:01 -
Man of the Match Belanda vs Spanyol: Jeremie Frimpong
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:55 -
Calafiori Cedera, Italia dan Arsenal Dibayangi Kekhawatiran
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:52
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39