Griezmann Gagal, MU Alihkan Fokus Ke Morata
Serafin Unus Pasi | 2 Juni 2017 12:30
Bola.net - - Raksasa EPL, Manchester United dikabarkan sudah mengantisipasi gagalnya rencana mereka mendatangkan Antoine Griezmann pada musim panas nanti. Setan Merah disebut akan mengalihkan fokus untuk mengejar striker Real Madrid, Alvaro Morata.
Sudah bukan rahasia lagi jika Manchester United mendambakan jasa Griezmann dalam beberapa bulan terakhir. Sang pemain juga beberapa kali menyatakan ketertarikannya membela panji Setan Merah di musim panas nanti.
Namun belakangan ini rencan setan merah untuk mendapatkan Griezmann dipastikan kandas. Atletico Madrid selaku pemilik Griezmann mendapat tambahan hukuman embargo transfer, sehingga mereka tidak mau melepas sang pemain hingga bulan Januari 2018 nanti.
Menurut laporan yang dilansir The Daily Mail, Manchester United dikabarkan sudah mengambil ancang-ancang untuk mendapatkan striker baru pada musim panas nanti. Mereka disebut akan mencoba mengincar Striker Real Madrid, Alvaro Morata.
Morata sendiri sejatinya baru bergabung kembali dengan Real Madrid pada musim panas kemarin. Namun ia dikabarkan tidak bahagia hanya menjadi penghangat bangku cadangan, sehingga ia dikabarkan ingin hengkang pada musim panas nanti.
Menurut laporan tersebut, setan merah harus mengeluarkan uang yang tidak sedikit untuk mendatangkan Morata. Mereka disebut harus membayar sebesar 65 Juta Pounds agar striker Timnas Spanyol itu merapat ke Old Trafford musim depan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Petit Dukung Juventus Menangkan Liga Champions Musim Ini
Liga Champions 1 Juni 2017, 23:50 -
Petit Terkejut Dengan Kesuksesan ZIdane di Madrid
Liga Champions 1 Juni 2017, 23:30 -
Kaka: Ronaldo Seorang Profesional Sejati!
Liga Champions 1 Juni 2017, 22:50 -
AC Milan Siapkan 50 Juta Euro Untuk Morata
Liga Italia 1 Juni 2017, 21:10 -
Ketimbang City, Mbappe Lebih Pilih Madrid
Liga Inggris 1 Juni 2017, 17:50
LATEST UPDATE
-
Tiga Serangkai Bahrain: Ancaman buat Timnas Indonesia di Gelora Bung Karno
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:21 -
Jadwal Final Swiss Open 2025: Asa Merah Putih di Pundak Fikri/Daniel
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 08:58 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:17 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:15 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:13 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:11 -
Timnas Inggris Terlalu Bergantung pada Jude Bellingham?!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 08:00 -
Jordan Henderson dan Perjalanan 700 Kilometer untuk Tonton Final Euro 2024
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:45 -
Cristiano Ronaldo Tanggapi Selebrasi 'Siu' Rasmus Hojlund: Bukan Masalah
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39