Granit Xhaka Tak Punya Niatan Tinggalkan Arsenal
Dimas Ardi Prasetya | 10 Juni 2019 19:26
Bola.net - - Gelandang Arsenal Granit Xhaka menegaskan ia tak memiliki niatan untuk pergi dari Emirates Stadium karena ia bahagia di klub tersebut.
Gelandang asal Swiss ini sudah menjadi bagian dari skuat Arsenal sejak tahun 2016 lalu. Dalam tiga musim ini, ia sudah tampil lebih dari 100 kali bagi The Gunners.
Ia pun selalu mendapat kesempatan bermain secara reguler, baik di era Arsene Wenger maupun Unai Emery. Akan tetapi ada kekhawatiran yang muncul dari pihak The Gunners terkait temperamen eks gelandang Basel ini.
Pasalnya ia begitu mudah mengoleksi kartu di atas lapangan. Jika diteruskan maka hal ini jelas akan merugikan Arsenal.
Dari situ beredar kabar bahwa The Gunners siap melepas Xhaka. Apalagi ada Inter Milan yang disebut siap menampung servisnya.
Bahagia
Gelandang berusia 26 tahun itu sebelumnya mendapat perpanjangan kontrak dari Arsenal. Ia meneken kontrak itu pada Juni 2018 lalu.
Dengan demikian, ia memperpanjang masa baktinya hingga tahun 2023 mendatang di Arsenal. Xhaka pun menegaskan ia bahagia di Emirates dan tak berniat sama sekali untuk pindah ke klub lain.
Ditanya oleh Blick apakah berniat untuk pindah di jendela transfer saat ini, ia berkata: "Bukan itu yang saya tahu," tegasnya.
"Saya punya kontrak empat tahun lagi, saya baru menandatanganinya tahun lalu. Saya bahagia di sana, keluarga saya juga. Itu yang paling penting."
Xhaka juga ditanya apakah ia akan bersedia untuk menjadi kapten ijika terus bertahan di Arsenal. "Saya jelas akan menjadi titik di huruf i," jawabnya.
Ambisi Besar
Sebelumnya, Xhaka sebenarnya sempat memberikan isyarat kuat bahwa ia bisa meninggalkan klub pada musim panas ini. Ia mengklaim siap untuk mengambil langkah berikutnya dalam karirnya.
Pasalnya ia punya ambisi yang besar. Sementara di sisi lain Arsenal terus kesulitan untuk terus menembus zona empat besar Premier League.
"Saya sangat ambisius, saya ingin mengambil langkah berikutnya, Arsenal tidak harus menjadi perhentian terakhir," kata Xhaka kepada Tagblatt.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Samuel Umtiti Tutup Peluang Pindah ke Arsenal
Liga Inggris 9 Juni 2019, 22:40 -
Arsenal Tidak Akan Beli Pengganti Petr Cech
Liga Inggris 9 Juni 2019, 19:40 -
Unai Emery Agendakan Pertemuan Empat Mata dengan Thomas Meunier
Liga Inggris 9 Juni 2019, 18:40 -
Presiden Erdogan jadi Pendamping Pernikahan Mesut Ozil
Bolatainment 9 Juni 2019, 01:10 -
Arsenal Mulai Negosiasi Transfer Yannick Carrasco
Liga Inggris 8 Juni 2019, 22:00
LATEST UPDATE
-
Indonesia vs Bahrain: Duel Sengit Perebutan Tiket Piala Dunia 2026
Tim Nasional 24 Maret 2025, 02:07 -
Palu Sudah Diketuk, Juventus Sahkan Pengangkatan Igor Tudor Usai Pecat Motta
Liga Italia 23 Maret 2025, 23:20
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39