Giroud: Saya Menolak Chelsea Demi Arsenal

Editor Bolanet | 27 Juni 2012 17:33
Giroud: Saya Menolak Chelsea Demi Arsenal
Olivier Giroud (c) Getty Images
- Meski akhirnya Olivier Giroud resmi berlabuh di , ternyata ia juga nyaris dibeli oleh .

Pemain yang didapatkan The Gunners senilai 15 juta euro tersebut sempat memberikan keterangan usai mendarat di Emirates Stadium.

Bahwa The Blues Chelsea juga menginginkan jasanya, namun ia menolak tawaran tersebut demi bergabung bersama armada Arsene Wenger.

Pilihannya antara Chelsea dan Arsenal. Lalu saya pilih The Gunners karena filosofi serta stabilitas klub tersebut, ujar Giroud di TF1.

Ini sangat berarti bagi saya, karena saya selalu bermimpi bermain di EPL. Arsenal juga tim besar dengan banyak pemain Prancis, ujar eks- ini. (tf1/lex)