Gibbs Sebut Paulista Lakoni Debut Dengan Sangat Baik

Editor Bolanet | 17 Februari 2015 02:39
Gibbs Sebut Paulista Lakoni Debut Dengan Sangat Baik
Gabriel Paulista melakoni debut dengan sangat baik (c) AFP
- Untuk pertama kalinya sejak didatangkan dari Villarreal pada Januari lalu, Gabriel Paulista melakoni debut bersama . Ia dipercaya Arsene Wenger turun sebagai starter dan bermain penuh dalam putaran kelima FA Cup kontra Middlesbrough.

Salah satu rekan Paulista di lini belakang yang juga tampil di laga tersebut, Kieran Gibbs menyampaikan komentar terhadap penampilan bek tengah asal Brasil itu.

Ia melakoni debutnya dengan sangat baik. Ia terlihat sudah lama bermain pada level seperti ini. Ia langsung menyatu dengan tim, dan itu adalah hal yang bagus. katanya pada situs resmi klub.

Namun ada satu hal yang belum dilakukan Paulista, berbicara dengan bahasa Inggris. Gibbs tak mempermasalahkannya, salah satu staf pelatih The Gunners, Steve Bould di daulat untuk mengajari Paulista.

Gabriel belum berbicara dengan bahasa Inggris dan hal yang sama juga dialami Alexis saat pertama datang. Tak memakan waktu lama untuk melakukannya. Steve Bould mengajarinya setiap hari sehingga ia mengerti apa yang disampaikan di atas lapangan. [initial]

 (fft/dct)