Gerrard: Laga Liverpool vs Manchester City Tidak Boleh Dilewatkan
Editor Bolanet | 6 Oktober 2018 03:10
Bola.net - - Eks kapten timnas Inggris Steven Gerrard menyebut pertandingan Liverpool vs Manchester City adalah pertandingan yang sama sekali tak boleh dilewatkan.
Liverpool disebut sebagai salah satu kandidat kuat juara liga musim ini. Hal tersebut tak lepas dari kualitas dan kedalaman tim yang dimiliki oleh tim asuhan Jurgen Klopp tersebut.
Sementara itu City berstatus sebagai juara bertahan. Pasukan Josep Guardiola itu disebut bisa saja mempertahankan gelarnya karena mereka memiliki tim yang tak jauh beda dengan musim lalu.
Sekarang ini, kedua tim sama-sama bersaing ketat di puncak klasemen. Keduanya sama-sama mengoleksi 19 poin akan tetapi City berhak duduk di posisi pertama karena unggul selisih gol.
Pantang Dilewatkan
Gerrard menyebut pertandingan ini akan berjalan sulit bagi kedua tim itu. Namun bagi para penonton laga itu jelas tak bisa dilewatkan karena ini adalah duel kelas dunia.
"Saya pikir ini adalah ujian besar bagi kedua tim, ini adalah pertandingan [yang peluangnya] 50-50," serunya pada Sky Sports.
"Mereka terlihat seperti dua tim terbaik secara domestik, seperti yang ditunjukkan oleh papan klasemen. Akan ada pemain kelas dunia di seluruh lapangan, ini adalah pertandingan yang tidak boleh Anda lewatkan," seru Gerrard.
"Ini akan menarik semua duel individu dan pertempuran di seluruh lapangan dan ada dua manajer kelas dunia. Ada begitu banyak gol di pertandingan ini selama bertahun-tahun."
The Reds Tumbang
Sementara itu sebelumnya eks gelandang Arsenal Paul Merson memprediksi Liverpool akan tumbang di laga ini. Sebab mereka sekarang tengah kelelahan.
"Saya sedikit mendukung Manchester City. Bagi saya, sepertinya kerja keras untuk Liverpool saat ini," cetusnya pada Sky Sports.
"Pekan lalu mereka memiliki pertandingan hebat melawan Chelsea, tetapi saya pikir itu mengambil korban di tim Jurgen Klopp. Mereka tampak seperti harus bekerja keras saat lini serangnya melakukan pressing sedangkan tahun lalu mereka tampak melakukannya secara alami. Saya pikir mereka akan tertidur beberapa kali selama pertandingan lawan City sehingga City bisa menghukum mereka," ujarnya.
Berita Video
Berita Video Cerahnya Masa Depan E-Sports di Mata Hendry Johtree
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ada Peluang Liverpool Bisa Mainkan Keita Lawan City
Liga Inggris 5 Oktober 2018, 22:17 -
Liverpool vs Manchester City, Gary Neville Harapkan Duel Seru
Liga Inggris 5 Oktober 2018, 19:34 -
Takut Diserang, Manchester City Gunakan Bus Mata-Mata ke Liverpool
Bolatainment 5 Oktober 2018, 16:15 -
Mau Sukses, Romelu Lukaku Disarankan Contoh Sergio Aguero
Liga Inggris 5 Oktober 2018, 15:15 -
Liverpool vs Man City: Sterling Bisa Jadi Penentu
Liga Inggris 5 Oktober 2018, 12:00
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39