Gerrard: Alberto Moreno Pemain Hebat

Editor Bolanet | 1 September 2014 18:20
Gerrard: Alberto Moreno Pemain Hebat
Alberto Moreno (c) AFP
- Kapten , Steven Gerrard memberikan pujian atas penampilan Alberto Moreno saat melawan Tottenham Hotspur, Minggu (31/8) malam kemarin.

Pada laga yang dimenangkan The Reds dengan skor 3-0 tersebut, Moreno mencetak satu gol fantastis setelah melakukan solo run dari tengah lapangan.

Usai laga, Gerrard pun tanpa sungkan memberikan pujian kepada pemain Spanyol tersebut dengan menyebutnya sebagai pemain hebat.

Moreno itu pemain hebat. Dia belajar dari kesalahannya pada laga sebelumnya. Saya senang dengan kedatangannya, ujarnya.

Saya melihatnya tak banyak di Sevilla dan juga melalui Youtube. Saya tahu bahwa dia sangat cepat, sangat agresif, baik dengan atau tanpa bola. Dia menunjukkan agresi luar biasa dengan bola dengan sangat cepat dan melakukan finishing yang hebat pula. Itu murni kualitas, tandasnya. (tsr/dzi)