Gegar Otak, Vidic Telah Tinggalkan Rumah sakit

Editor Bolanet | 12 November 2013 03:03
Gegar Otak, Vidic Telah Tinggalkan Rumah sakit
Nemanja Vidic. (c) espn
- Kapten Manchester United, Nemanja Vidic dikabarkan telah keluar dari rumah sakit setelah menderita gegar otak ketika Setan Merah menang atas pada hari Minggu lalu.

Pemain asal tersebut terpaksa ditarik keluar sebelum babak pertama berakhir dalam laga melawan Arsenal. Cedera yang didapatkan Vidic tersebut terjadi akibat bertabrakan dengan kiper United sendiri, David de Gea.

Vidic terlihat bingung setelah insiden tersebut. Demi keselamatannya ia dilarikan ke rumah sakit untuk melakukan pemeriksaan. Kini ia dinyatakan telah meninggalkan rumah sakit dan kembali ke rumahnya.

Nemanja Vidic telah keluar dari rumah sakit setelah menderita gegar otak, sebuah pernyataan dari United.

Sementara itu, akibat kejadian tersebut Vidic dipastikan absen hingga 24 November mendatang. Yaitu ketika United bertanding melawan tuan rumah di ajang Premier League. [initial]

 (sky/gag)