Gary Neville Restui Manchester United Depak David De Gea
Serafin Unus Pasi | 30 Juni 2023 20:41
Bola.net - Legenda Manchester United, Gary Neville turut urun rembug terkait masa depan David De Gea. Ia menilai pihak klub sebaiknya melepaskan sang pemain di musim panas ini.
De Gea salah satu pemain terlama yang membela skuat MU saat ini. Ia sudah 12 tahun mengawal gawang MU semenjak ia diangkut dari Atletico Madrid.
De Gea sendiri ramai dikabarkan akan meninggalkan United. Ini disebabkan Erik Ten Hag kurang sreg dengan permainan sang kiper sehingga kontraknya yang habis per hari ini tidak akan diperpanjang.
Neville sendiri mendukung MU untuk berpisah dengan De Gea. "Posisi tersulit bagi seorang pesepak bola adalah menjadi penjaga gawang Manchester United," buka Neville kepada The Overlap.
Baca komentar lengkap mantan kapten MU itu di bawah ini.
Tidak Konsisten
Menurut Neville De Gea sebenarnya tampil cukup apik. Namun ia menilai cukup apik saja tidak cukup untuk klub sekelas Manchester United.
"Menjadi penjaga gawang Manchester United itu tidak pernah mudah, karena anda akan selalu diperhatikan," lanjut Neville.
"Saya sendiri tidak ingin menyalahkan seorang pemain yang telah bermain dengan bagus selama 10 tahun. Dia [De Gea] terkadang mengalami momen sulit, namun ada periode sekitar empat atau lima tahun di mana ia bermain dengan sangat bagus. Namun saya rasa ia seharusnya bisa mencegah gol kedua itu [final FA Cup vs Manchester City]."
Saatnya Berubah
Menurut Neville, De Gea tidak cukup untuk membawa MU menjadi juara di musim depan. Jadi ia menilai MU sebaiknya segera menalak cerai sang kiper.
"Saya bermain dengan dua kiper yang luar biasa sepanjang karir saya. Mereka adalah Peter Schmeichel dan Edwin van der Sar. Namun anda bisa lihat bahwa di periode transisi keduanya, kami kehilangan empat dari lima trofi Premier League," sambung Neville.
"Untuk menjadi juara, anda perlu kiper kelas dunia. United perlu melakukan perubahan itu sekarang," ia menandaskan.
Kandidat Terkuat
Manchester United sendiri dilaporkan sudah menyiapkan pengganti De Gea di musim panas ini.
Setan Merah akan fokus mendatangkan Andre Onana dari Inter Milan, di mana transfer ini diperkirakan akan memakan dana 60 juta Euro.
Klasemen Premier League
(The Overlap)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kejutan! Man United Siap Tebus Klausul Rilis Goncalo Ramos
Liga Inggris 29 Juni 2023, 19:00 -
Daftar Lengkap Skuad Manchester United Musim 2023/2024
Liga Inggris 29 Juni 2023, 18:38 -
Manchester United dan Chelsea Optimis Transfer Mason Mount Rampung
Liga Inggris 29 Juni 2023, 16:25
LATEST UPDATE
-
Franck Ribery Masih Merasa Ballon d'Or 2013 Miliknya
Liga Champions 23 Maret 2025, 05:32 -
Cristiano Ronaldo Tak Masalah Rasmus Hojlund Tiru Selebrasinya
Piala Eropa 23 Maret 2025, 05:02 -
Barcelona Pernah Tolak Rekrut Julian Alvarez Seharga 22 Juta Euro
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 04:32 -
Rashford dan Foden Tak Punya Banyak Kesempatan Lagi di Timnas Inggris
Piala Eropa 23 Maret 2025, 04:15 -
Timnas Inggris Ingin Tampil dengan Gaya Premier League? Jangan Naif, Tuchel!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:45 -
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39